Liputan6.com, Palembang- Jajaran Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) berduka cita atas wafatnya Pratu Wahyudi, anggota TNI AD dalam tugas penanganan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Riau.
Duka cita dan ucapan selamat jalan untuk Pratu Wahyudi itu datang melalui akun Facebook Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya Bakar, Selasa 24 Agustus 2016.
Siti Nurbaya mengaku, segenap jajaran kementerian yang dipimpinnya turut mengantar sampai ke tempat peristirahatan terakhir Pratu Wahyudi di kampung halamannya di Magetan untuk pemakaman.
"Kita merasakan kehilangan yang sungguh besar. Doa dan segenap rasa duka saya kini tertuju pada Almarhum serta keluarga yang ditinggalkan. SELAMAT JALAN PRATU WAHYUDI," kata Siti Nurbaya yang dikutip Liputan6.com Rabu (24/8/2016).
"Kapusdatin dan Kapusdal Regional Jawa dan UPT-UPT KLHK akan menyambut di Jogjakarta, lanjut ke Magetan guna menyampaikan duka cita dan dukungan kepada keluarga yang ditinggalkan, serta mengantar hingga tempat peristirahatan terakhir," lanjut Siti.
"SELAMAT JALAN PRATU WAHYUDI. JASAMU BAGI BANGSA DAN NEGARA TAK TERLUPAKAN DAN KAMI AKAN TERUS BERJUANG," katanya lagi.
Sebelumnya, Siti Nurbaya mengaku terus memantau kabar duka dari lokasi pemadaman titik api di Rokan Hilir.
"Sejak dikabarkan hilang beberapa hari lalu, saya terus mengikuti perkembangan dari lapangan, sambil berdoa semoga Prajurit yang berada di garda terdepan pemadaman titik api tersebut dapat ditemukan dalam kondisi selamat. Namun siang ini kabar duka itu saya terima," ujar Siti.
"Saya menugaskan Direktur Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan untuk memonitor proses evakuasi dan menemui keluarga korban. Semoga Almarhum diterima disisi-NYA. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kesabaran menghadapi ujian ini. Seluruh hati dan pikiran saya, tertuju kepada keluarga. Ini adalah duka kita bersama," jelas Siti Nurbaya.
Kementerian LHK Kawal Jenazah Pratu Wahyudi hingga ke Pemakaman
Direktur Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan Kementerian LHK memonitor proses evakuasi dan menemui keluarga korban.
diperbarui 24 Agu 2016, 22:24 WIBKementerian LHK menguncapkan belasungkawa atas meninggalnya Pratu Warhyudi. (Ahmad Yusran/Liputan6.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips Lari untuk Pemula: Panduan Lengkap Memulai Olahraga Lari
Tips Mendapatkan Tiket Pesawat Murah: Panduan Lengkap untuk Penerbangan Hemat
Tips Menenangkan Diri Sebelum Operasi Caesar: Panduan Lengkap untuk Calon Ibu
Trik Membuat Telur Dadar Padang Tebal Tanpa Tambahan Tepung
Tips Mengajari Anak Membaca: Panduan Lengkap untuk Orang Tua
Tips Agar Badan Cepat Gemuk, Mudah dan Efektif
Diminta Perkuat Skuad Ruben Amorim, Pemain Ini Bersikeras Tak Mau Pindah ke Manchester United
Rusia-Ukraina Memanas, Harga Minyak Dunia Naik Hampir 2%
Oppo Find X8 Pro Punya Quick Button Buat Foto-Foto Cepat, Kenapa Tak Ada di Find X8?
Begini Cara Wudhu di Toilet Agar Hukumnya Tidak Makruh
6 Fakta Menarik Gunung Inielika di Flores NTT, Terkenal Sebagai Sumber Air Panas Mengeruda
Top 3 News: Setyo Budiyanto Terpilih Jadi Ketua KPK