Krisis Listrik di Ambon Masih Berlangsung

Kerusakan mesin pembangkit listrik di Ambon, Maluku bertambah menjadi dua unit. Akibatnya, setiap hari di Ambon pemadaman berlangsung delapan hingga 10 jam.

oleh Liputan6 diperbarui 13 Jan 2010, 11:57 WIB
Liputan6.com, Ambon: Pemadaman listrik di Ambon, Maluku, hingga Rabu (13/1) masih berlangsung. Ini akibat satu unit mesin di pembangkit listrik tenaga diesel (PLTD) Poka rusak lagi. Apalagi sebelumnya satu unit mesin di PLTD Hative Kecil juga rusak [baca: Krisis Listrik Ambon Berlanjut, Generator PLTD Rusak].

Setiap hari pemadaman berlangsung delapan hingga 10 jam. Pada malam hari, Ambon terlihat seperti kota mati. Untuk membantu penerangan, warga terpaksa menggunakan mesin genset.

Menurut manajer PLN wilayah Maluku dan Maluku Utara, Harun Tukuboya, pihaknya terus berupaya memperbaiki pembangkit yang rusak itu, guna memenuhi pasokan listrik masyarakat. Warga diminta bersabar karena PLN kini tengah berupaya menyewa mesin sebesar 25 megawatt dari luar Maluku untuk menutupi defisit 12,7 megawatt.(IAN)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya