Liputan6.com, Jember Gelaran Jember Festival Carnaval (JFC) ke-15 menyita perhatian Miss Indonesia 2016, Natasha Manuela, yang hadir dalam jumpa pers di Grand Ballroom Hotel Edelweis, Jember, Jawa Timur.
Di JFC sejumlah kostum tema seperti Garuda dan Cyber Tekno menyita perhatian Miss Indonesia 2016 yang baru pertama kali melihat gelaran ini dan menjadi bagiannya secara langsung.
Advertisement
"Yang pasti pertama kali saya kagum, dan saya bersyukur sekali bisa hadir ditempat ini dan sangat terinspirasi bahkan dari penampilan anak anak kecil mereka menjiwai kostum dan runaway sesuai dengan cerita yang mereka bawakan buat saya kagum di acara Jember Fashion Carnaval kali ini," tutur Chacha sapaan akrab Miss Indonesia 2016 kepada Liputan6.com.
Saat ditanya apa kostum yang menurutnya paling menarik menurut Natasha Manuela menuturkan kostum Garuda salah satunya.
"Menurut aku kostum yang menarik tadi beberapa sih, tapi yang berkesan pertama kali itu garuda dan juga kostum yang menggambarkan tentang robot dan teknologi dengan lampunya yang ada maknanya tersendiri," tutur Miss Indonesia 2016 ini.
Dirinya juga memberikan saran ke penyelenggara perlu diperluas ajang seperti JFC ini. "Kalau bisa juga perlu diperluas tidak hanya di Jember saja, selain di Jember mereka juga perlu ada roadshow ke kota-kota lain dan itu juga bisa mengajak kota lain juga untuk berpartisipasi," harapnya.
Dirinya juga mengaku ingin mencoba mengenakan kostum JFC. "Saya sebenarnya penasaran juga gimana rasanya cobain dan ingin tahu bagaimana mereka bawa itu (kostum) beratnya apalagi ada yang pakai heels susah sekali ya kan karena tidak seperti heels biasanya," urainya.
Pantauan Liputan6.com nampak hadir juga Ashanti, Aurel Hermansyah, dan sejumlah artis televisi lainnya dalam gelaran JFC tersebut.