Liputan6.com, Jakarta - Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta menerjunkan 20 ribu petugas untuk memutakhirkan data pemilih pilkada DKI Jakarta 2017. Rencananya, petugas akan diterjunkan ke rumah-rumah warga pada 8 September 2016.
"Sekarang sedang tahap pemutakhiran data, sedang berlangsung bimbingan teknis sebelum petugas diterjunkan," kata Ketua KPU DKI Jakarta Sumarno kepada Liputan6.com, Senin (29/8/2016).
Advertisement
Sementara pada Oktober 2016, KPU akan menyusun data pemilih sementara menjadi data pemilih tetap (DPT).
Pendaftaran calon gubernur dan wakil gubernur sendiri akan dimulai pada 21-23 September.
"Lalu verifikasi persyaratan calon, pemeriksaan kesehatan. Rencana besok akan melakukan rapat koordinasi dengan IDI untuk melakukan pemeriksaan kepada cagub," ujar Sumarno.