Liputan6.com, Jakarta Ereksi di saat bangun pagi memang umum terjadi pada pria usia remaja dan dewasa. Namun, bagi pria lanjut usia, apalagi yang sudah diakrabi dengan berbagai penyakit yang terkait dengan penuaan seperti hipertensi, diabetes, dan berbagai gangguan kardiovaskular lain, memperoleh ereksi bisa jadi suatu perjuangan yang bisa membuat putus asa. Karena itu, alangkah bahagia bila seorang pria berusia 75 tahun masih bisa selalu ereksi setiap bangun pagi.
Meski umum terjadi, pernyebab ereksi di saat bangun pagi pada pria belum diketahui secara pasti. Karena kejadian ereksi ini tidak didahului dengan perangsangan dan didorong oleh nafsu birahi, para ahli menduga ereksi tersbut merupakan buah dari berfungsinya seluruh organ tubuh yang bekerja secara optimal di kala kita sedang istirahat, lahir dan batin.
Advertisement
Kemampuan secara optimal itu dengan sendirinya membutuhkan organ-organ yang sehat, aliran darah lancar, dan batin yang tidak tertekan. Satu saja dari ketiga unsur ini tidak dipenuhi, ereksi akan sulit terjadi.
Sebagaimana pernah diungkapkan Dr. Cheng Wei Chen, anggota International Society of the Study of Aging Male, dan ahli kandungan dari Thompson Medical Group, Singapura berpendapat, sehat bugar berarti memiliki fungi-fungsi tubuh yang sehat dan berenergi. Kondisi ini bisa dicapai antara lain dengan :
1. Tidur cukup selama kurang lebih 8 jam per hari.
2. Makan cukup, tidak berlebihan, berhati-hati dalam memilih makanan.
3. Cukup olahraga.
4. Harus cukup istirahat dan rekreasi, menyantaikan pikiran dan tubuh.
5. Jika menikah, lakukan hubungan seks yang normal dan sehat.