Liputan6.com, Jakarta Ketika hubungan cinta telah berlangsung lama, pasti sebuah pasangan akan berpikir untuk masuk ke jenjang pernikahan.
Baca Juga
Advertisement
Banyak alasan untuk menikahi pasangan yang telah lama menjadi pendamping Anda. Namun, ketika hal tersebut menyangkut masa depan, pasti akan muncul berbagai pertimbangan sebelum memutuskan menikah.
Seperti dilansir dari Higherperspective, Jumat (2/9/2016), jika pasangan melakukan 5 kebiasaan berikut, itu artinya dia adalah pasangan yang tepat untuk menjadi teman hidup.
1. Ia selalu meluangkan waktu untuk Anda
Salah satu alasan penting kenapa Anda harus menikahi pasangan adalah ketika dirinya selalu meluangkan waktu untuk Anda. Tak peduli dirinya sangat sibuk, atau sedang memiliki tanggung jawab pekerjaan yang berat, ia selalu menyempatkan diri bertemu Anda.
2. Akrab dengan anak kecil
Jika pasangan Anda dapat bermain dan bergaul dengan anak kecil dengan mudah, itu artinya ia bisa menjadi orang yang santai dan penyayang.
Memang, tidak semua orang memiliki kemampuan bergaul dengan anak kecil, namun ketika mereka terlihat ramah dan mau bersantai dengan anak kecil, itu tanda yang penting untuk pasangan ideal.
3. Dewasa
Kedewasaan juga menjadi aspek penting untuk menjadi pasangan ideal. Jika si dia susah menerima tanggung jawab, komitmen, atau apapun yang mengharuskan dirinya mengambil keputusan penting, mungkin Anda harus mempertimbangkan kembali.
Ini bukan hal kecil, karena kedewasaan menjadi aspek utama saat menjalani kehidupan rumah tangga.
4. Selalu memukau
Jika si dia selalu membuat Anda terkagum-kagum, atau terpukau, pasti menjadi alasan penting untuk menikahinya.
Dalam sebuah hubungan, pasti pernah melihat sisi paling buruk pasangan, di saat susah. Namun, ketika Anda telah mengalami saat-saat tersebut dan masih terpukau dengannya, itu berarti Anda menerima pasangan apa adanya.
5. Selalu memperhatikan kesehatan
Jika pasangan selalu memperhatikan kesehatan Anda, terutama saat sakit, mereka akan menyediakan semua pengobatan untuk memastikan Anda sembuh.
Kebiasaan ini sangat penting dalam hubungan Anda, karena di sini ia menunjukkan kepedulian, bahkan di saat Anda membutuhkannya. Itu artinya, ia adalah pasangan yang tepat untuk menjalin kehidupan rumah tangga bersama.