Evakuasi Truk LPG di Tol Jagorawi hingga Kanonisasi Bunda Teresa

Petugas kesulitan mengevakuasi tangki elpiji seberat 20 ton. Sementara itu, ratusan ribu jemaat ikuti kanonisasi Bunda Teresa.

oleh Liputan6 diperbarui 04 Sep 2016, 13:10 WIB
Petugas kesulitan mengevakuasi tangki elpiji seberat 20 ton

Liputan6.com, Bogor - Petugas kesulitan mengevakuasi tangki elpiji seberat 20 ton yang terguling di kilometer 44 ruas Tol Jagorawi. Akibatnya, terjadi kemacetan sepanjang 10 kilometer hingga menjelang pintu Tol Sirkuit Sentul.

Sementara itu, ratusan ribu jemaat akan mengikuti upacara Kanonisasi Bunda Teresa di Vatikan. Upacara pengukuhan dipimpin langsung oleh Paus Fransiskus. Kanonisasi adalah proses pemberian gelar orang suci kepada mereka yang melakukan kebajikan dalam hidupnya.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya