Drake Ingin Nikahi Rihanna Besok

Hubungan asmara antara Drake dan Rihanna sepertinya sedang panas-panasnya.

oleh Nilam Suri diperbarui 05 Sep 2016, 16:00 WIB
Hubungan asmara antara Drake dan Rihanna sepertinya sedang panas-panasnya.

Liputan6.com, Jakarta Hubungan asmara antara Drake dan Rihanna sepertinya sedang panas-panasnya. Walaupun mereka sebelumnya dilaporkan pernah berkencan, tapi baru kali ini keduanya berada di tempat yang sama.

Seorang sumber menyampaikan pada E! News, dikutip Senin (5/9/2016), bahwa Rihanna dan Drake saat ini ingin sama-sama berusaha agar hubungan mereka bisa berhasil.

Seorang sumber membocorkan mereka sebenarnya sudah lama pacaran

"Drake sangat berkomitmen terhadap Rihanna," ujar sumber tersebut. "Mereka berdua sekarang sudah sama-sama dewasa dan siap untuk berkomitmen. Drake sangat mencintai Rihanna, dan jika terserah padanya (Drake), dia akan menikahi Rihanna besok."

Sumber itu lalu menambahkan, "Saat ini keadaannya sudah berbeda bagi mereka berdua."

Sebelumnya, Rihanna dan Drake memang sempat berkencan. Keduanya dipergoki pernah bermesraan di tahun 2013. Saat itu Rihanna sedang berada di periode rehat dari hubungannya dengan Chris Brown.

Namun, saat ditanya oleh media, Rihanna mengatakan mereka hanya teman, dan hal ini kemudian membuat Drake patah hati.

Kabarnya, lagu "Fireworks" milik Drake dibuatnya untuk Rihanna.

Istimewa

Walaupun Rihanna dan Drake sering bekerja sama dan menciptakan lagu-lagu hit, keduanya tidak pernah mengonfirmasi hubungan mereka lebih dari teman dan rekan kerja--terutama Rihanna. Banyak media menulis, pelantun "This Is What You Came For" itu masih belum bisa melupakan mantan kekasihnya, Chris Brown--yang sempat dikenai hukuman karena memukuli Rihanna pada tahun 2009.

Namun sepertinya, perjuangan Drake kali ini akhirnya membuahkan hasil. Pria yang mengaku mencintai Rihanna sejak dirinya berumur 22 tahun itu--Drake sekarang berusia 29 tahun--akhirnya mendapatkan wanita idamannya.

Walaupun lebih tertutup dalam meluapkan perasaannya, Rihanna menunjukkan cintanya pada Drake dengan cara yang berbeda.

Penyanyi asal Barbados ini menato kakinya dengan gambar ikan hiu. Rupanya tato ikan hiu itu dibuat berdasarkan sebuah boneka ikan hiu yang sempat terlihat dibawa-bawa oleh penyanyi 28 tahun itu.

Rihanna memiliki tato baru bergambar hiu.

Menurut laporan berbagai media, boneka ikan hiu itu merupakan hadiah dari Drake untuk Rihanna saat kencan romantis pertama mereka. Saat itu, Drake dan Rihanna sedang berada di kampung halaman Drake di Kanada. Drake menyewa sebuah akuarium bawah laut untuk satu malam, dan di tempat itulah dia memberi Rihanna boneka ikan hiu tersebut.

Saat konser di New Orleans, Jumat (2/9/2016) kemarin, majalah People melaporkan, Drake sekarang juga memiliki tato baru yang sama persis dengan gambar boneka hiu Rihanna. 

Sejak Drake meluapkan cintanya di panggung MTV VMA 2016 Minggu malam lalu, Rihanna dan Drake selalu bersama, dan tak terpisahkan.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya