Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy mengunjungi cagar budaya rumah pengasingan Sukarno atau Bung Karno di Jalan Anggut Atas, Kota Bengkulu, Bengkulu. Rumah itu ditempati sang Proklamator selama kurun waktu 1938-1942 itu.
"Koleksi perlu ditambah untuk membuat rumah ini menjadi tempat edukasi tentang perjalanan tokoh bangsa," kata Menteri Muhadjir, seperti dikutip dari Antara, Rabu 7 September 2016.
Selain menambah koleksi, dia juga meminta petugas Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) yang berkantor di Jambi melakukan konservasi atau pengawetan terhadap buku-buku yang pernah dibaca Bung Karno saat menjalani pengasingan di Bengkulu.
Ratusan buku-buku yang pernah dibaca Bung Karno saat menjalani pembuangan di Bengkulu masih dapat dilihat lewat salah satu lemari di rumah pengasingan itu.
"Saya minta BPCB segera melakukan konservasi terhadap buku-buku yang hampir hancur ini, karena ini peninggalan sejarah," tutur Muhadjir.
Sementara Koordinator Juru Pelihara Benda Cagar Budaya (BCB) wilayah Bengkulu Sugrahanuddin mengatakan, sebagian buku milik Bung Karno sudah dikonservasi oleh BPCB pada 2014 dan 2015.
"Konservasi buku sudah dilakukan bertahap pada 2014 dan 2015 karena jumlahnya cukup banyak mencapai 333 judul buku," ujar Sugrahanuddin.
Dia menambahkan, buku-buku yang dibaca Bung Karno saat menjalani pengasingan di Bengkulu sebagian besar berbahasa Belanda yang diterbitkan pada awal abad 20.
Ada pula buku berbahasa Jerman dan Indonesia yang berisi tentang filsafat dan politik.
Ratusan Buku Bacaan Bung Karno di Bengkulu Bakal Diawetkan
Buku-buku yang dibaca Bung Karno saat menjalani pengasingan di Bengkulu sebagian besar berbahasa Belanda.
diperbarui 08 Sep 2016, 07:33 WIB(Ilustrasi)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Minyak Turun Tipis di Tengah Gencatan Senjata Israel-Hezbollah
Tengok Rekomendasi Saham Hari Ini 28 November 2024, Ada BRMS hingga SSIA
Threads Kantongi 35 Juta Penguna Baru pada November 2024
Masuk PNS Hasil Nyogok, Apakah Gaji Selamanya Haram? Simak Penjelasan Buya Yahya
6 Fakta Menarik Gunung Buyung di Bandung, Jalur Pendakian Lewati Hutan Bambu dan Rotan
Borussia Dortmund Petik Poin Sempurna di Markas Dinamo Zagreb
Top 3 News: Jelang Nataru, Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat 10 Persen
Apa Itu Sifat Hedonisme: Memahami Gaya Hidup yang Mengutamakan Kesenangan
Hasil Quick Count Terupdate Pilkada 2024 DKI Jakarta dari 3 Lembaga Survei Terpercaya, Siapa Lebih Unggul?
Cara Meredakan Sakit Perut Saat Haid, Panduan Lengkap untuk Wanita
Ciliwung Meluap, 10 RT di Kampung Melayu Terendam Banjir hingga 2,5 Meter
Unik, Pria Ini Dapat Rp 762 Juta Gara-Gara Tidur di Kantor