Liputan6.com, Mina - Kerajaan Arab Saudi menunjukkan kepada dunia tentang kesiapan pengamanan rangkaian ibadah haji 2016 atau 1437 Hijriah. Bertempat di pangkalan militer di Arafah, Mina, parade militer yang melibatkan ribuan personel pun digelar.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Kamis (8/9/2016), parade militer tersebut tak hanya memperlihatkan kekuatan militer dan peralatan canggih. Gelar pengamanan yang dipimpin Pangeran Mahkota Kerajaan Arab Saudi Muhammed bin Baif bin Abdul Aziz juga menunjukkan atraksi militer kerajaan.
Advertisement
Parade militer ini menjadi pertunjukan menarik bagi para undangan. Termasuk bagi media-media dari berbagai negara.
Parade militer menegaskan keseriusan Kerajaan Arab Saudi menjaga keamanan dan memberikan kenyamanan para tamu Allah. Agar mereka bisa menunaikan rukun Islam ke-5, yaitu haji.
Dalam parade militer ini berbagai kesatuan militer Arab Saudi menampilkan sejumlah keterampilan. Di antaranya dalam penanggulangan teror serta penculikan.
Sementara itu, peningkatan keamanan dan langkah pencegahan menjadi inti dari parade militer. Hal ini dilakukan agar pengamanan haji semakin baik dari tahun ke tahun.