Ketahui Hal Ini sebelum Membeli Ponsel Refurbish

Pernah nggak sih kamu menemukan ponsel incaran kamu dibanderol dengan harga sangat murah? Usut punya usut ponsel itu berstatus refurbish.

oleh Liputan6 diperbarui 15 Sep 2016, 07:21 WIB
Smartphone (home.bt.com)

Liputan6.com, Jakarta - Pernah nggak sih kamu menemukan ponsel incaran kamu dibanderol dengan harga sangat murah ketimbang harga aslinya? Ternyata, usut punya usut ponsel itu berstatus refurbish. Layak beli nggak sih ponsel refurbish itu? 

Kalau kamu mau tahu apa itu ponsel refurbish dan apa saja yang harus kamu ketahui sebelum membeli ponsel refurbish, simak ulasannya berikut ini.

Ponsel Refurbish
Sebelum melangkah lebih jauh, kamu harus tahu terlebih dahulu apa itu refurbish. Produk refurbish, dalam hal ini ponsel, adalah produk yang sebelumnya pernah dipakai, namun mengalami kerusakan saat masih dalam rentang waktu garansi resmi.

Ponsel tersebut kemudian dibawa ke service center. Sayangnya ponsel tersebut tidak bisa diperbaiki. Biasanya karena kerusakan cukup fatal atau butuh waktu yang lama untuk memperbaikinya. Sebagai gantinya, pengguna mendapatkan ponsel pengganti baru.

Setelah melalui proses reparasi dan penggantian komponen rusak, ponsel rusak tadi dijual kembali dengan harga jauh lebih murah. Ponsel itu juga turut diperbarui dari sisi fisik, sehingga terlihat seperti baru.

Selengkapnya baca di sini

(Why)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya