Liputan6.com, Manchester - Sergio Aguero menjadi bintang saat Manchester City menang 4-0 atas Borussia Monchengladbach di laga perdana penyisihan Grup C Liga Champions 2016-2017. Striker asal Argentina itu mencetak hattrick dalam pertandingan yang berlangsung di Etihad Stadium, Kamis (15/9/2016) dinihari WIB.
Baca Juga
Advertisement
Setelah kemarin sempat ditunda akibat cuaca buruk, laga City kontra Monchengladbach akhirnya dilangsungkan. Bermain di depan publik sendiri, City sudah mencetak gol ketika laga berumur delapan menit. Umpan silang Aleksandar Kolarov dengan mudah dituntaskan Aguero untuk menjebol gawang Yann Sommer. Skor 1-0 untuk City.
City nyaris saja menggandakan keunggulan lewat ilkay Gundogan. Namun, sepakan gelandang anyar itu bisa ditepis Sommer. Pada menit ke-26, City mendapat hadiah penalti lantaran Gundogan dijatuhkan bek Monchengladbach. Aguero yang menjadi eksekutor penalti sukses menjalankan tugasnya. Skor 2-0 bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, City kembali melanjutkan dominasinya. Aguero kembali mencatatkan namanya di papan skor berkat golnya pada menit ke-77. Kali ini, Aguero memperdayai Sommer usai menerima umpan dari Raheem Sterling.
Skor 3-0 belum membuat City puas. Kelechi Iheanacho yang baru masuk di menit ke-83 menggantikan Aguero mencetak gol pada masa injury time. City pun menang 4-0.
Dengan kemenangan ini, Manchester City menempati peringkat dua klasemen sementara Grup C dengan poin tiga. City cuma kalah selisih gol dari Barcelona yang sehari sebelumnya menang 7-0 atas Celtic.
Susunan pemain
Manchester City: 1 C. Bravo, 5 P. Zabaleta, 11 A. Kolarov, 30 N. Otamendi, 34 j. Stones, 15 Jesus Navas, 25 Fernandinho, 8 I. Gundogan (22 G. Clichy, 81), 17 K. De Bruyne, 7 R. Sterling (19 L. Sane, 79), 10 S. Aguero (72 K. Iheanacho, 83)
Borussia Monchengladbach: 1 Y. Sommer, 17 0. Wendt, 5 T. Strobl, 3 A. Christensen, 30 N. Elvendi, 19 F. Johnson, 13 L. Stindl (16 I. Traore, 81), 28 A. Hand (10 T. Hazard, 59), 6 C. Kramer (27 J. Korb, 38), 8 M. Dahoud, 11 Raffael