Liputan6.com, Palangkaraya - Ratusan hewan dari berbagai jenis akan dikurbankan pada acara tiwah atau penyucian masal yang dilaksanakan di Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah. Ratusan hewan ini terdiri dari hadangan (kerbau), sapi, bawui (babi) dan ayam.
"Hewan-hewan ini akan akan dijadikan kurban selain itu juga untuk untuk persyaratan pelaksanaan ritual Tiwah," kata penanggung jawab acara Tiwah, Lewis, di Palangka Raya, Rabu 14 September 2016, dilansir Antara.
Dia menyebutkan hewan yang dikorbankan dan dijadikan persyaratan ritual tersebut ada empat jenis yakni kerbau sebanyak 46 ekor, sapi satu ekor, babi 56 ekor, dan ayam sebanyak 130 ekor.
"Proses pengorbanan dan pemanfaatan hewan untuk persyaratan ritual ini tidak dilaksanakan sekaligus melainkan dilakukan secara bertahap sesuai kebutuhan," kata dia.
Acara Tiwah di Palangkaraya itu terakhir kali dilaksanakan pada 2014 lalu. Tahun lalu, rencana tiwah terkendala biaya dari masyarakat dan penyelenggara.
"Biaya yang dikeluarkan untuk acara ini tidak sedikit. Ini karena persyaratan, sarana dan prasarana pendukung dan proses upacara begitu banyak sehingga biaya yang perlukan banyak," kata Lewis.
Pihaknya mengucapkan banyak terima kasih kepada Pemerintah "Kota Cantik" Palangka Raya yang pada tahun ini memberikan bantuan anggaran sehingga umat Hindu Kaharingan dapat menyelenggarakan upacara sakral ini.
Pada upacara penyucian dan mengantarkan roh leluhur ke alam surga bagi umat Hindu Kaharingan ini setidaknya 117 jenazah akan diikutkan dalam acara dan dilaksanakan hingga 24 Oktober 2016.
Pada upacara Tiwah ini, makam almarhum dibongkar kembali untuk dilakukan pembersihan pada sisa tulang-belulang jenazah. Pengangkatan tulang jenazah ini akan dilaksanakan pada 30 September.
Tulang-belulang akan dibersihkan yang selanjutnya diletakkan pada sandung atau rumah kecil. Bagi umat Hindu Kaharingan, rumah inilah yang menjadi tempat peristirahatan terakhir keluarga yang telah meninggal dunia.
Babi Juga Akan Dikurbankan di Palangkaraya
Sebanyak 117 jenazah akan diikutkan dalam acara pengurbanan hewan, termasuk babi itu.
diperbarui 15 Sep 2016, 16:00 WIBIlustrasi babi | Via: liputan6.com
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Menentukan Biloks Lengkap dengan Contoh Soalnya
Isyana Sarasvati Tahan Tangis Bisa Tampil Bareng Orang Tua dan Kakak untuk Pertama Kali di Konser Lost in Harmony
Cara Menentukan Persamaan Garis, Begini Rumus dan Contoh Soalnya
Cara Menentukan Skala Prioritas yang Efektif untuk Mencapai Tujuan
Cara Mengaktifkan Auto Save di Word, Berguna Menjaga Keamanan Dokumen Anda
Cara Mengaktifkan Word yang Terkunci, Bantu Mengatasi Dokumen yang Tidak Bisa Diedit
3 Poin Penting Pidato Prabowo Subianto pada Sesi Dialog APEC di Peru
Marquez Bersaudara Incar Podium di Seri Penutup MotoGP 2024
Mengintip Ratusan Mainan Artistik Unik di Hong Kong Art Toy Story 2024 Jakarta, Buka Peluang Kolaborasi dengan Seniman Lokal
Harga Pangan Hari Ini: Harga Beras Merangkak Naik
5 Restoran di Yogyakarta yang Sukses Mengadaptasi Menu Internasional untuk Lidah Lokal
7 Artis Nonton Fan Meetup Lisa di Jakarta, Bilqis Anak Ayu Ting Ting Curi Perhatian