Liputan6.com, Jakarta Beredar foto-foto jenazah Lo Thi Phanh (40) diangkut sepeda motor dari rumah sakit menuju rumah duka. Kelompok minoritas asal Vietnam itu sebelumnya dirawat lama di rumah sakit dan meninggal akibat TBC menaun.
Baca Juga
Advertisement
Dilaporkan BBC, keluarga Lo Thi Phanh tak mampu menyewa ambulans atau taksi untuk membawa jenazah. Mereka terpaksa menyewa ojek untuk mengangkut jenazah menuju rumah duka.
Dalam foto-foto itu, tampak jenazah dibalut dengan kain dan diikat di bagian jok belakang sepeda motor. Kaki jenazah nampak menyembul keluar lantaran diletakkan secara horisontal.
Sejak beredar di akun Facebook bernama Tung Hi, banyak netizen yang mengecam pemerintah Vietnam. Mereka sedih mengingat Pemerintah Vietnam sedang jor-joran mengeluarkan dana untuk membangun patung Presiden Ho Chi Minh berukuran raksasa.
Netizen dengan akun Ke Hamvui menulis komentar, "Dan coba jelaskan kepadaku, mengapa kita harus membangun patung memorial yang mahal di tempat yang sama?".
"Ada banyak penderitaan yang harus dialami oleh orang-orang akibat kemiskinan. Perjalanan pulang jenazah itu hanya membutuhkan beberapa jam, tetapi selama bertahun-tahun hidup ia telah mengalami banyak sekali penderitaan dan hidup miskin. RIP," tulis akun Le Gach.
Netizen dengan akun Thanh Y Le juga berseloroh dan menyalahkan polisi, "Selain polisi (yang jelas-jelas tak membantu), mengapa tak ada orang yang berpikir untuk menghentikan motor dan bertanya tentang jenazah perempuan itu? Ini memaluka."
(War)
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini.
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6.