VIDEO: Sekolah Terbakar di Penjaringan saat Siswa Tengah UTS

Murid-murid yang sedang mengikuti UTS berhamburan keluar kelas di tengah kebakaran.

oleh Liputan6 diperbarui 19 Sep 2016, 18:54 WIB
Murid-murid yang sedang mengikuti UTS berhamburan keluar kelas di tengah kebakaran.

Liputan6.com, Jakarta - Kebakaran hebat menghanguskan belasan rumah dan sekolah di Penjaringan, Jakarta Utara. Murid-murid Sekolah Harapan Salahuddin, Penjaringan, panik dan berusaha memadamkan api yang membakar sekolah mereka.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Senin (19/9/2016), murid-murid lain yang sedang mengikuti ujian tengah semester (UTS), berhamburan keluar kelas. Sebagian lain berusaha menyelamatkan buku-buku dan peralatan sekolah.

Kebakaran di kawasan padat penduduk di Muara Baru, Penjaringan, ini terjadi pada Senin 19 September 2016 pagi. Dari salah satu rumah, api segera merembet dan menghanguskan belasan rumah, termasuk gedung SD, SMP dan SMA milik Yayasan Harapan Salahuddin.

Warga yang panik berusaha menyelamatkan harta benda. Sebagian lainnya hanya bisa menatap rumah mereka terbakar.

Api akhirnya bisa dipadamkan beberapa jam kemudian, setelah 17 mobil pemadam dikerahkan. Penyebab kebakaran ini masih diusut polisi.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya