Bau Mulut? Ini Penyebabnya

Gigi yang buruk menjadi salah satu penyebab bau mulut begitu mitos yang ada.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 04 Okt 2016, 14:00 WIB
Mulut bau bangkai merupakan aib yang tak bisa dimaafkan. Segera atasi dengan resep-resep alami ini. Apa saja resepnya?

Liputan6.com, Jakarta Napas tak sedap, atau halitosis kronis dikenal juga sebagai halitosis. Bagi sipenderita cukup menyedihkan, dan tidak menyenangkan bagi orang yang berada dan bekerja dengannya.

Gigi yang buruk menjadi salah satu penyebab bau mulut begitu mitos yang ada. Sebetulnya halitosis jangka panjang tak ada hubungannya dengan gigi-gigi Anda.

Lantas apa alasan utama napas bau hingga orang bisa menciumnya dari jarak jauh? Itu karena bakteri. Sikat gigi Anda dirancang untuk menghilangkan bakteri.

Bakteri yang menyebabkan halitosis kronis adalah bakteri anaerob. Bakteri yang berkembang saat tidak ada oksigen. Mikroorganisme berada di celah dalam mulut dan pipi yang tidak memiliki oksigen.

Mereka menghasilkan produk limbah berbahaya yang disebut senyawa belerang yang mudah menguap, dan menghasilkan bau busuk. Sebuah lapisan putih di lidah mungkin menunjukkan bahwa Anda memiliki kutu yang sangat serius dari bakteri tersebut.

Pertumbuhan bakteri anaerob dapat disebabkan oleh mulut kering. Sedikitnya air liur dapat membantu menghancurkannya. Alkohol berlebihan, merokok, dan tidur dengan mulut terbuka semua dapat menyebabkan bau mengerikan yang berasal dari mulut Anda pada pagi hari.

Pasta gigi biasa dan obat kumur tidak akan membantu Anda menyingkirkan bakteri anearob. Kunjungi dokter gigi dan mendapatkan bimbingan untuk menyingkirkan bau busuk yang berasal dari mulut Anda, dilansir laman Boldsky, Selasa (4/10/2016).

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya