Bumi Tercemar, Leonardo DiCaprio Berniat Hijrah ke Planet Mars?

Dalam sebuah panel diskusi dengan Presiden Amerika Serikat dan seorang ilmuwan, Leonardo DiCaprio mengutarakan keinginannya untuk ke Mars.

oleh Godham Perdana diperbarui 05 Okt 2016, 22:40 WIB
Dalam sebuah panel diskusi dengan Presiden Amerika Serikat dan seorang ilmuwan, Leonardo DiCaprio mengutarakan keinginannya untuk ke planet Mars.

Liputan6.com, Washington D.C. - Leonardo DiCaprio memang dikenal sebagai aktor yang aktif peduli akan kelangsungan lingkungan hidup. Bahkan dalam pidato penerimaan piala Oscar awal tahun ini, Leo membahas tentang perubahan iklim dan lingkungan. Tetapi untuk persiapan, Leo dikabarkan akan pergi ke planet Mars dalam misi mencari tempat untuk tinggal.

Hal itu terungkap saat aktor 41 tahun itu menghadiri acara South by South Lawn yang dibuat oleh presiden AS Barack Obama. Dilansir dari Aceshowbiz, dalam sebuah panel diskusi tentang perubahan iklim, Leo mengaku akan bergabung ke sebuah misi perjalanan menuju planet Mars yang diselenggarakan oleh jutawan Elon Musk.

Presiden AS Barack Obama dan Leonardo DiCaprio mendengarkan penjelasan ilmuwan iklim Katharine Hayhoe selama

Awalnya panel yang digelar di Gedung Putih itu membicarakan misi Elon Musk untuk mengirim orang-orang ke Mars. Ilmuwan Katharine Hayhoe menyebut rencana itu mustahil dan meminta orang-orang untuk fokus kepada pelestarian bumi. Katharine menyebut orang yang akan menjalani misi itu adalah orang gila.

"Selama tidak ada yang bergabung untuk misi ke Mars itu. Saya tidak habis pikir jika ada yang seperti itu, saya rasa orang itu gila," ujar ilmuwan tersebut.

Lalu Leo secara mengagetkan menjawab bahwa ia ikut misi tersebut. Walaupun kelihatannya bercanda, ilmuwan itu segera meminta maaf. Presiden Obama yang ikut dalam panel tersebut lalu berkelakar bahwa Leo baru saja mengakui bahwa dia gila.            

Celetukan bercanda itu sempat menghebohkan para penggemar aktor The Revenant itu, walaupun seorang sumber dekatnya menyebutkan bahwa itu hanya guyonan.

(ki-ka) Aktor Leonardo DiCaprio, ilmuwan iklim Katharine Hayhoe dan Presiden AS Barack Obama tiba di atas panggung untuk diskusi tentang perubahan iklim selama

Sementara itu, belum lama ini Leonardo DiCaprio digosipkan diam-diam telah merencanakan pernikahan pada tahun depan dengan kekasihnya, model Nina Agdal. Kabarnya Leo ingin pernikahannya sebisa mungkin harus ramah lingkungan. Walaupun akhirnya berita ini tidak ditemukan kebenarannya.

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya