Gara-Gara Film Ini, Ringgo Agus Jalankan Pola Hidup Sehat

Ringgo Agus sadar kanker bisa menyerang siapa saja termasuk dirinya.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 08 Okt 2016, 04:00 WIB
Ringgo Agus sadar kanker bisa menyerang siapa saja termasuk dirinya.

Liputan6.com, Jakarta Ringgo Agus Rahman ikut bermain dalam film Pinky Promise, yang menceritakan tentang perjuangan wanita pengidap kanker. Bapak satu anak itu menuturkan, banyak pelajaran yang ia petik selama bermain dalam film garapan rumah produksi MP Pro Picture ini, terutama perihal kesehatan. Ia sadar, kanker bisa menyerang siapa saja termasuk dirinya.

 

Ringgo Agus Rahman dan Sabai Morscheck (Herman Zakharia/Liputan6.com)

"Di film ini membentuk kesadaran tentang kesehatan, jaga kesehatan, soalnya kanker bisa siapa saja kena," ujar Ringgo kala ditemui di Gondangdia, Jakarta Pusat, Jumat (7/10/2016).

Suami Sabai Morscheck ini menuturkan, perlahan ia mulai menjaga pola makannya dan juga berolahraga agar kondisi kesehatannya tetap terjaga. Bahkan ia sempat melakukan diet.

"Makanan bisa mempengaruhi penyakit. Jadi harus dijaga pola makannya. Kalau olahraga bisa menjaga stamina tubuh biar enggak gampang sakit," ujar Ringgo.

 

Ringgo Agus Rahman adalah seorang aktor asal Indonesia

Tak hanya itu, pemeriksaan kesehatan pun ia jalani. Ia tak mau baru memeriksakan kesehatanketika semua sudah terlambat.

 "Biasanya kalau kita ke dokter memeriksa sesuatu yang belum terjangkit, jadi hal yang tabu. Biasanya sakit dulu baru ke dokter. Dulu saya begitu, sekarang enggak. Sekarang sudah waktunya pencegahan," kata Ringgo Agus Rahman.

(pur)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya