Mitra Kukar Bungkam Sriwijaya di Tenggarong

Mitra Kukar menang 1-0 atas Sriwijaya FC di Stadion Aji Imbung, Tenggarong.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 09 Okt 2016, 18:50 WIB
Mitra Kukar menang 1-0 atas Sriwijaya FC di Stadion Aji Imbung, Tenggarong. (Foto: PT GTS)

Liputan6.com, Tenggarong - Mitra Kukar menang 1-0 atas Sriwijaya FC di Stadion Aji Imbung, Tenggarong, Minggu (9/10/2016) dalam lanjutan Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo. Gol kemenangan Naga Mekes --sebutan Mitra Kukar-- dicetak oleh Marlon Da Silva.

Pada pertandingan ini, Mitra Kukar langsung menggebrak pertahanan Laskar Wong Kito (sebutan Sriwijaya). Pada menit pertama, Dinan Javier melepaskan umpan silang yang disambut Marlon Da Silva. Namun sayangnya, Marlon tak bisa mengontrol bola dengan baik.

Mitra Kukar kembali mengancam. Pada menit ke-29, Marlon menyepak bola dari jarak jauh. Tapi, akurasi tembakannya masih tidak menemui sasaran.

Tim besutan Jafri Sastra ini baru bisa mencetak gol pada menit ke-53, setelah pemain SFC, Mauricio Maciel menyentuh bola dengan tangannya di kotak terlarang.

Marlon Da Silva yang menjadi eksekutor menyepak bola ke pojok gawang Sriwijaya. Namun bola sepakannya masih bisa ditepis Teja Paku Alam. Bola liar kembali ke arah Marlon yang langsung mengirimnya ke jala gawang Laskar Wong Kito.

Tertinggal satu gol, Laskar Wong Kito coba bangkit dari tekanan. Pada menit ke-71, Supardi melepaskan umpan lambung yang disambut dengan tendangan salto Beto. Sayang, akurasi sepakannya melayang di atas mistar gawang.

Hingga pertandingan berakhir tidak ada gol tambahan tercipta. Kemenangan ini membuat Mitra Kukar naik ke posisi keenam dengan raihan 33 poin, menggusur Semen Padang. Sedangkan Sriwijaya tetap di posisi kelima dengan 37 poin.

Susunan Pemain

Mitra Kukar: Gerri Mandagi (PG); Abdul Gama, Dedi Gusmawan Saepuloh Maulana, Michel Orah; Muhammad Bachtiar, Victor Forcada, Anindito Wahyu, Dinan Javier, Marlon da Silva, Yogi Rahardian
Pelatih: Jafri Sastra

Sriwijaya FC: Teja Paku Alam; Mauricio Maciel, Achmad Jufriyanto, AA Ngurah Wahyu, Supardi Nasir, Wildansyah, Yoo Hyun-koo, Yohanis Nabar, Airlangga Sucipto, Alberto Goncalves, Hilton Moreira
Pelatih: Widodo Cahyono Putro

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya