Puput Melati Tak Berani Bahas Perceraian dengan UGB

Dikabarkan, Puput Melati sudah mengajukan gugatan cerai kepada sang suami, Ustaz Guntur Bumi (UGB)

oleh Fachrur Rozie diperbarui 11 Okt 2016, 13:00 WIB
Puput Melati (Facebook)

Liputan6.com, Jakarta Puput Melati menghindari awak media pada saat menghadiri acara talk show di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Senin (10/10/2016). Tak banyak kata yang keluar dari Puput Melati saat diberondong pertanyaan mengenai kabar perceraiannya.

Dikabarkan, Puput Melati sudah mengajukan gugatan cerai kepada sang suami, Ustaz Guntur Bumi, atau yang lebih dikenal dengan panggilan UGB, pada April 2016 lalu di Pengadilan Agama Jakarta Timur.

Hingga kini, Puput Melati benar-benar tak mau membicarakan perihal kehidupan pribadinya. saat dihubungi Liputan6.com melalui sambungan telepon, dengan nada ramah Puput Melati mengisyaratkan agar awak media tak gencar memberitakan kehidupan rumah tangganya.

Puput Melati (Facebook)

"Kepo deh, ih," ucap Puput Melati sambil tertawa kecil, Selasa (11/10/2016).

Saat ditanya lebih lanjut, Puput Melati tetap tak mau banyak berbicara. "Doain saja yah, Mas. Doain yang terbaik saja buat rumah tangga saya," kata Puput Melati.

Ketika didesak untuk memberikan komentar lebih, Puput Melati kembali tertawa kecil. "Sudah yah. Maaf, yah," Puput Melati menutup telepon.

Liputan6.com

Puput Melati resmi dipinang Ustaz Guntur Bumi pada bulan Juni 2011. Saat dinikahi Ustaz Guntur Bumi, Puput Melati menyandang status janda satu orang anak dari Oddie Pratama Wibowo. Bersama Ustaz Guntur Bumi, Puput Melati melahirkan tiga orang anak selama lima tahun membina rumah tangga.

Sebelumnya, Puput Melati juga sempat mengajukan gugatan cerai kepada Ustaz Guntur Bumi pada 21 Januari 2014. Namun akhirnya rumah tangga mereka tetap utuh setelah memutuskan untuk rujuk.

Tak hanya soal perceraian, rumah tangga mereka juga sempat mengalami cobaan yang cukup berat. Pada 6 Mei 2014, Ustaz Guntur Bumi dibawa ke meja hijau karena kasus penipuan. Ustad Guntur Bumi pun harus rela merasakan dinginnya tembok penjara selama enam bulan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya