VIDEO: 10 Finalis Adu Keahlian di Final News Presenter EGTC Unpad

Antarfinalis news presenter memiliki kemampuan yang cukup mumpuni.

oleh Liputan6 diperbarui 11 Okt 2016, 14:36 WIB
Antarfinalis news presenter memiliki kemampuan masing-masing yang cukup mumpuni.

Liputan6.com, Bandung - Emtek Goes to Campus (EGTC) di Universitas Padjajaran (Unpad) memasuki hari ke-2. Di hari puncak ini, akan diumumkan pemenang lomba news presenter yang sudah dimulai sejak kemarin.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Selasa (11/10/2016), dari 10 finalis nantinya akan dipilih tiga pemenang. Untuk itu mereka harus unjuk keahlian dengan melakukan laporan langsung di depan para juri.

Para juri pun harus bekerja keras menilai ke-10 finalis ini. Sebab antarfinalis memiliki kemampuan yang cukup mumpuni.

Selain lomba news presenter, hari ini juga diadakan bedah sinetron Para Pencari Tuhan. Ini adalah sinetron yang telah tayang bertahun-tahun di layar kaca SCTV.

Sementara bagi Anda yang belum sempat hadir, jangan lewatkan EGTC terakhir di tahun ini. EGTC akan mengunjungi Kota Yogyakarta pada awal November 2016.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya