Liputan6.com, Jakarta Tommy Kurniawan kini memang jarang terlihat di televisi atau pun di layar lebar. Artis kelahiran 15 September 1984 itu kini tengah fokus dengan dunia keagamaan.
Ya, Tommy Kurniawan kini sibuk mengurus Yayasan Cinta Amal yang didirikannya sejak Desember 2015. Di yayasan itu, suami Fatimah Tania Nadira Alatas ini mengurus banyak hal.
Yayasan Cinta Amal ini dapat menerima sumbangan amal melalui media online. Nantinya, uang sumbangan tersebut diperuntukkan bagi kepentingan umat, khususnya untuk pembangunan masjid dan musala di pelosok-pelosok desa di Indonesia.
Baca Juga
Advertisement
"Yayasan Cinta Amal mendukung masjid dan pesantren yang ada di pelosok. Apa yang kami lakukan sekarang adalah generasi cinta masjid," kata Tommy Kurniawan, saat ditemui di kawasan Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Masjid, musala, dan pesantren yang dibantu Yayasan Cinta Amal bukan saja ari segi fisik. Tapi juga dari segi manajemen.
"Karena banyak sekarang banyak masjid tapi kosong, manajemennya juga kurang baik. Di pelosok, banyak masjid atau musala kurang punya imam yang bacaannya baik. Itu yang lebih kami perhatikan," sambung bintang film Coblos Cinta ini.
Meski Yayasan Cinta Amal kini sudah berkembang cukup baik, namun Tommy Kurniawan mengakui dirinya dan tim masih menemukan banyak kendala. Salah satu kendalanya adalah kepercayaan masyarakat karena harus menyumbang secara online.
"Sekarang ini kan banyak juga donasi melalui online. Kebetulan kami ini pelopor donasi online. Tantangannya adalah dengan menjamurnya donasi melalui online, ada palsunya, mengumpulkan donasi tapi tidak disalurkan. Gara-gara itu para donatur jadi mikir kalau mau mendoasi," ujar Tommy Kurniawan.
"Tapi untuk menjawab itu kami ada penasihat, ada beberapa orang ustaz. Kami ingin Cinta Amal ini benar-benar bisa memberikan kepercayaan kepada masyarakat," tutur Tommy Kurniawan.