BBM Bakal Punya 5 Stiker Baru Asli Indonesia

5 stiker pememang Kontes BBM Stiker Indonesia bakal mejeng di BBM Shop dan bisa diunduh di aplikasi BBM.

oleh Agustin Setyo Wardani diperbarui 19 Okt 2016, 09:22 WIB
Stiker BBM pemenang kontes stiker BBM Indonesia (LIputan6.com/ Agustin Setyo W)

Liputan6.com, Jakarta - Aplikasi chatting BlackBerry Messenger (BBM) bakal punya 5 (lima) stiker baru asli Indonesia.

Untuk diketahui, striker-stiker ini merupakan hasil karya anak bangsa yang mengikuti Kontes BBM Stiker Indonesia bertema "Nasionalisme" yang diselenggarakan oleh BBM dan Liputan6.com.

Para peserta sebelumnya telah mengikuti kontes yang diselenggarakan pada periode 23 Agustus-25 September 2016.

Total, pihak BBM menerima sebanyak 3.093 pengajuan stiker. Dari jumlah itu kemudian terpilih 80 set stiker yang diunggah di laman BBM Merah Putih untuk dipilih menjadi pemenang. 

Sementara, 31 set stiker lainnya dianggap gugur karena terkait masalah pelanggaran hak cipta, ukuran stiker yang tak sesuai dengan persyaratan, dan lain-lain.

Dari hasil penjurian, ada 5 stiker terbaik yang berhak dipublikasikan di BBM Shop dan dipakai oleh pengguna BBM di seluruh dunia. Selain karyanya diunggah di BBM Shop, para pemenang juga mendapatkan hadiah menarik.

Stiker pertama yang menjadi juara adalah Timi dan Mika karya Junaidi Ong. Pemenang berhak mendapatkan hadiah utama berupa uang tunai Rp 25 juta.

Pemenang kedua adalah stiker Karno dan Seragam Kesayangannya karya Ningsi Rompas. Ia berhak mendapatkan hadiah berupa satu unit Samsung Galaxy S7.

Sedangkan pemenang ketiga, keempat, dan kelima masing-masing mendapatkan satu unit Samsung Galaxy A3.

Ketiga pemenang tersebut adalah Sulaeman Pratama dengan karyanya yang bertajuk Satria Merah Putih (SMP), Garuda Merah Putih karya Setiyo Budi Utomo, dan stiker Utomo si Anak Desa besutan Royyan Ikhwani. 

(Tin/Isk)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya