Liputan6.com, Jakarta Indonesia Kita (I-Ki) kembali menggelar suguhan musik berkelas yang digelar di Hard Rock Cafe, SCBD, Jakarta Pusat, Senin (17/10/2016) malam. Kali ini, komunitas musik yang dimotori Renny Djajoesman itu memberi apresiasi untuk legenda musik Indonesia, Iwan Fals.
Lewat acara bertajuk Tribute to Iwan Fals, Renny Djajoesman ingin memberikan penghormatan terhadap musisi yang dikenal lewat karya-karyanya yang anti mainstream di panggung musik nasional.
Baca Juga
Advertisement
"Ini sebagai bentuk apresiasi teman-teman di I-Ki terhadap karya-karya para musisi Indonesia yang melegenda. Seperti malam ini, karya hitsnya Iwan Fals yang kami mainkan," ucap Renny Djajoesman mewakili I-Ki ditemui disela-sela acara.
Panggung Tribute to Iwan Fals yang tersaji di program rutin Hard Rock Cafe, yakni I Like Monday, disesaki para penggemar musik penyanyi yang dikenal berkat lagu-lagunya yang sarat kritis. Aksi para pengisi acara yang merupakan dedengkot di panggung musik juga menjadi sajian menarik di acara itu.
Sebut saja, Sylvia Saartje, Renny Djajusman, Sys Ns, Kadri Mohamad, Emil SoG, Aryo Wahab, Ermi Kulit, Krisna Prameswara, Anwar Powerslave, Rival Man Himran dan John Arief. Mereka membawakan lagu-lagu hits Iwan Fals dengan sentuhan berbeda.
"Tentunya kami enggak akan berhenti sampai disini. Indonesia Kita jugta akan menggelar tradisi untuk memberi penghormatan dan apresiasi terhadap musisi, baik yang masih hidup mapun sudah berpulang," Renny Djajoesman melanjutkan.
Sebelumnya, I-Ki melalui acara yang sama, sukses menggelar Tribute untuk musisi-musisi besar Indonesia seperti Gombloh, Titiek Puspa dan Slank.