Berkat Sentuhan Kreatif, Kampung Unik di Indonesia Kini Mendunia

Kampung-kampung unik tersebut dipoles kreatif dan berwarna-warni.

oleh Fitri Haryanti Harsono diperbarui 20 Okt 2016, 06:47 WIB
Kampung-kampung unik tersebut dipoles kreatif dan berwarna-warni.

Citizen6, Jakarta Sebagian besar kamu mungkin beranggapan, kampung yang berada jauh dari perkotaan terkesan sederhana dan tertinggal perkembangan teknologi. Kini, bayangan kampung yang serba sederhana tak tampak pada beberapa kampung unik di Indonesia. Kampung tersebut dipoles kreatif dan berwarna-warni.

Sekelompok orang kreatif beserta warga kampung menjadikan suasana kampung 'berbeda' dari kampung-kampung lainnya. Hal ini terlihat saat memasuki gapura kampung. Kamu akan disambut suasana kampung yang apik, bersih, dan hiasan mural di berbagai tembok.

Kamu bisa merasakan mural jenaka di Kampung 3D. Kampung yang berada di pusat kota Malang menjadi destinasi baru bagi wisatawan. Wisatawan akan disambut mural tiga dimensi di tembok rumah warga. Saat wisatawan memotret mural tiga dimensi, gambar seakan-akan nyata.

Kampung 3D di Malang

Kampung 3D bermula dari tangan seniman jalanan bernama Eddi. Ia bersama teman-temannya melukis mural di jalan. Aksi Eddi dilirik sebuah perusahaan cat tembok.  Ia mendapat bantuan cat tembok.

Lalu berinisiatif menghias tembok kampung sepanjang kurang lebih satu kilometer dengan mural tiga dimensi.

Kampung unik di Indonesia apa saja yang kini mendunia berkat hasil kreatif warganya? Kamu bisa menyimak selengkapnya di sini.

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini.

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya