Kiagus Ahmad Badaruddin, dari KPK hingga PPATK

Kiagus Ahmad Badaruddin resmi menjabat sebagai Kepala Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK).

oleh Ahmad Romadoni diperbarui 26 Okt 2016, 13:03 WIB
Presiden Joko Widodo melantik Kepala Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) yang baru, Kiagus Ahmad Badaruddin. (Liputan6.com/Ahmad Romadoni)

Liputan6.com, Jakarta - Kiagus Ahmad Badaruddin resmi menjabat sebagai Kepala Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK). Siapa sosok pilihan Presiden Jokowi ini?

Kiagus lahir di Palembang tanggal 29 Maret 1957. Sejumlah pendidikan di bidang keuangan pernah ditempuh, seperti pendidikan Diploma III Ekonomi Perusahaan, S1 Ekonomi Manajemen di Universitas Sriwijaya Palembang dan meraih gelar Sarjana Ekonomi pada 1986.

Kemudian Kiagus melanjutkan pendidikan Master di University of Illinois at Urbana-Champaign dan mendapatkan gelar Master of Science pada tahun 1991. Selepas itu, Kiagus mulai meniti perjalan karir di Indonesia. Sejumlah jabatan penting pernah diembannya.

Pada 2003, Kiagus diangkat sebagai Kepala Biro Perencanaan dan Keuangan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Dia kembali ke Kementerian Keuangan dengan menjabat sebagai Direktur Sistem Perbendaharaan, Direktorat Jenderal Perbendaharaan pada 2006.

Kariernya berlanjut menjabat sebagai Direktur Pelaksanaan Anggaran sejak tahun 2008 hingga 2009 di Direktorat Jenderal Perbendaharaan. Kiagus Badaruddin lalu dilantik menjadi Sekretaris Direktorat Jenderal Perbendaharaan di tahun 2009.

Pada Januari 2011, Kiagus menduduki jabatan Staf Ahli Bidang Pengeluaran Negara hingga ditugaskan sebagai Pelaksana Tugas (Plt.) Sekjen Kementerian Keuangan pada 13 Januari 2012. Jabatan terakhir sebagai Inspektur Jenderal Kementerian Keuangan dijabat sejak 1 Juli 2015.

Kiagus juga pernah mendapat anugerah penghargaan Satyalencana Karya Satya XXX atas pengabdian pada negara selama ini.

Mulai hari ini, Kiagus resmi menempati pos baru sebagai Kepala PPATK. Pelantikan disaksikan langsung oleh Presiden Jokowi. Kiagus akan dibantu Dian Ediana Rae sebagai Wakil Kepala PPATK hingga 2021.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya