Liputan6.com, Jakarta Meskipun minyak pada wajah membantu melindungi dan melawan tanda-tanda penuaan, banyak orang menderita karena kelebihan minyak. Banyak hal yang dapat menyebabkan masalah akibat kelebihan minyak, termasuk noda, jerawat, dan lainnya.
Ada berbagai perawatan yang dapat Anda lakukan di rumah untuk membantu memerangi kelebihan minyak di wajah, salah satunya dengan produk topikal, dilansir laman Wikihow, Kamis (27/10/2016).
Advertisement
1. Gunakan pembersih wajah rutin
Pakai pembersih wajah yang lembut dua kali sehari. Kebanyakan dermatologis setuju bahwa membersihkan kulit adalah cara terbaik untuk mengurangi minyak.
Pastikan menggunakan pembersih dengan pH seimbang, bukan sabun biasa. Kebanyakan sabun sangat alkali dan mantel asam alami membuat kulit rentan terhadap bakteri.
Produk yang mengandung benzoil peroksida, asam salisilat, asam glikolat, atau beta-hydroxy acid sering dianggap terbaik. Padahal, produk ini sedikit asam.
Ketika mencuci wajah, pastikan menggunakan air hangat, jangan air panas karena dapat mengiritasi kulit.
2. Pakai toner bebas alkohol
Tuang beberapa tetes pembersih pada kapas dan usap dengan lembut pada wajah. Toner bisa membuat kulit kasar, sehingga dermatologis sering merekomendasikan menggunakannya pada bagian wajah yang berminyak saja dibanding memakainya di seluruh permukaan.
3. Lembapkan kulit
Meskipun kontraproduktif, minyak dan kelembapan adalah dua hal yang berbeda. Bahkan, wajah berminyak dapat mengalami dehidrasi dan membutuhkan pelembap agar tetap sehat. Pastikan untuk menggunakan pelembap bebas minyak.
4. Pakai kertas minyak
Ini cara cepat dan solusi efektif untuk menyerap minyak berlebih. Mereka tidak akan mengurangi produksi minyak di kulit, jadi pengobatan ini harus dibarengi dengan pembersihan wajah untuk hasil terbaik.
Pastikan Anda tidak menggosok kulit dengan kertas minyak tersebut karena dapat menyebar kotoran dan menyebabkan iritasi. Sebaliknya, hanya tekan dengan lembut kertas pada wajah, tahan selama 15-20 detik.
5. Gunakan masker tanah liat
Masker membantu menarik keluar kotoran dan minyak, dan menjaga pori-pori bersih. Produk ini dapat mengeringkan kulit, jadi pastikan Anda tidak terlalu sering menggunakannya. Sekali seminggu adalah waktu yang maksimal.
6. Pakai make up bebas minyak siang hari
Gunakan blush bubuk daripada krim blush on dan eye shadow. Debu bubuk dapat dibersihkan dua atau tiga kali sehari untuk menghilangkan kelebihan minyak.