Bentrok Peringatan Sumpah Pemuda hingga Imigran Timur Tengah

Mahasiswa di Makassar bentrok dengan polisi saat memperingati Sumpah Pemuda. Sementara itu, imigran makin sering terlihat di Kota Milan.

oleh Liputan6 diperbarui 29 Okt 2016, 03:18 WIB
Mahasiswa di Makassar bentrok dengan polisi saat memperingati Sumpah Pemuda.

Liputan6.com, Makassar - Unjuk rasa memperingati Hari Sumpah Pemuda di Makassar berakhir bentrok. Mahasiswa melempar polisi menggunakan batu, sedangkan polisi melepaskan tembakan gas air mata untuk membubarkan mahasiswa.

Sementara itu, pemandangan para imigran dari Afrika dan Timur Tengah yang menggelandang tidur di sudut-sudut taman kota dan tempat umum lainnya di Kota Milan, Italia, makin sering terlihat. Mereka adalah bagian dari gelombang imigran yang masuk melalui laut Mediterania dan mencari suaka dan penghidupan baru di negara-negara Eropa.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya