Liputan6.com, Turin - Bek Juventus, Leonardo Bonucci dibuat terharu oleh sikap fans Serie A. Suporter memberikan dukungan penuh kepada anak keduanya, Matteo yang menderita sakit parah.
Dalam tiga bulan terakhir, Matteo sudah dua kali berjuang melawan pisau bedah. Bocah berusia dua tahun itu sudah berulang kali menginap di Rumah Sakit Queen Margherita, Turin, Italia.
Baca Juga
Advertisement
Namun, bek berusia 29 tahun tersebut tidak mau menjelaskan penyakit yang diderita sang anak. "Ini merupakan waktu yang sulit untuk keluarga kami," katanya, dikutip dari Football Italia.
Bonucci menjelaskan bahwa kondisinya berangsur membaik setelah mendapat perawatan intensif selama tiga bulan. Matteo kini sudah bisa melakukan aktivitasnya sebagai seorang balita.
"Matteo seorang pejuang. Kondisinya sudah lebih baik. Dia juga terlihat sudah bisa bermain dan tersenyum kembali," ucap Bonucci.
Pemain yang sempat diincar Chelsea itu mengucapkan terima kasih kepada semua fans untuk dukungan kepada Matteo. Bulan lalu, fans Lazio membentangkan spanduk yang berisi kalimat dukungan untuk keluarga Bonucci.
Spanduk itu bertuliskan: Vicini Alla Fam Bonucci (Berada disisi keluarga Bonucci), Forza Matteo.
"Saya ingin berterima kasih kepada fans Juventus dan suporter lainnya. Matteo telah berhasil menyatukan semua fans di Italia tanpa mempedulikan tim ayahnya," ujar Bonucci.