Chelsea Belum Cukup Kuat Bersaing dengan Liverpool

Kemampuan John Terry dan kawan-kawan diragukan.

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 09 Nov 2016, 21:20 WIB
Para pemain Chelsea merayakan gol Eden Hazard ke gawang Everton pada pekan ke-10 Liga Inggris di Stamford Bridge, Minggu (6/11/2016) dinihari WIB. Chelsea menang 5-0. (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)

Liputan6.com, London - Mantan pemain Chelsea Tony Cascarino menilai The Blues belum cukup kuat untuk bersaing dengan Liverpool musim ini. Ia percaya The Reds dan Manchester City masih satu level di atas John Terry dan kawan-kawan.

Chelsea sedang on fire. Sejak ganti formasi jadi 3-4-3, The Blues sukses meraih lima kemenangan beruntun, mencetak 16 gol dan tak kebobolan. Terakhir, mereka membantai Everton 4-0 di Stamford Bridge.

Akan tetapi, Cascarino masih meragukan kemampuan pasukan Antonio Conte.  “Saya tidak akan mengatakan bulan lalu bahwa Chelsea jadi penantang gelar,” kata Cascarino kepada Radio City Talk.

“Tapi sekarang Conte telah mengubah formasi, yang mengangkat mereka dan dia memberi kebebasan kepada Eden Hazard, yang bisa membuat perbedaan di lapangan. Saya pikir mereka sekarang tim yang jauh lebih berbahaya.”

“Tapi, saya masih tidak tahu bagaimana mereka akan bersaing dengan beberapa tim yang sangat baik seperti Manchester City dan Liverpool.”

Para pemain Chelsea merayakan gol yang dicetak Eden Hazard ke gawang Everton pada laga Premier League di Stamford Bridge Stadium, Inggris, Sabtu (11/2016). Chelsea menang 5-0 atas Everton. (Reuters/Hannah McKay)

The Blues kini berada di peringkat dua klasemen dengan 25 poin. Hazard dan kawan-kawan hanya tertinggal satu angka dari Liverpool di singgasana.

“Saya tidak yakin Chelsea bisa bersaing. Kita harus menunggu. Tapi, Everton memang benar-benar bermain buruk saat melawan Chelsea, akhir pekan lalu,” Cascarino mengakhiri.

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya