Liputan6.com, Jakarta - Kebakaran besar terjadi di Apartemen Neo Soho, Jakarta Barat. Sebanyak 30 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api yang membakar seluruh sisi bangunan pencakar langit itu.
Pantauan Liputan6.com, Rabu (9/11/2016), saat petugas Damkar tengah berupaya memadamkan api, terdapat dua sinar yang tampak seperti lampu menyala dari salah satu lantai apartemen yang terbakar.
Advertisement
Belum diketahui secara pasti, dari mana sinar lampu berasal dan dari lantai berapa. Juga belum bisa diketahui, apakah sinar lampu itu merupakan kode antarpetugas pemadam atau bentuk kode meminta tolong dari warga yang terperangkap dalam kobaran api.
Salah seorang warga, Boy Jericho, mengatakan apartemen tersebut baru selesai dibangun. Belum ada penghuni yang tinggal di apartemen tersebut. Namun diduga ada sejumlah pekerja yang masih bertahan di gedung itu.
"Sepertinya masih baru, belum ada yang tinggal. Cuma dikhawatirkan kan ada tukang yang bekerja di sana," ucap Boy menandaskan.