Liputan6.com, Jakarta - Tiga tahun berpacaran, Haykal Kamil memutuskan untuk bertunangan dengan kekasihnya, Tantri Namirah, Sabtu (12/11/2016). Meski sudah bertunanga, namun Haykal mengaku belum memiliki tanggal pernikahan dengan Tantri.
Buat adik kandung Zaskia Adya Mecca, ia baru akan menentukan tanggal pernikahan bila sudah mendapatkan gedung untuk resepsi pernikahannya nanti.
Baca Juga
Advertisement
"Nunggu gedungnya, cari gedungnya susah. Soalnya banyak ada yang mau di-booking setahun sebelumnya. Untuk nikahnya belum tahu. Kalau tempatnya atau gedung sudah ada, baru deh," ujar Haykal Kamil, saat dihubungi via telpon, Minggu (13/11/2016).
Saat ini, bintang sinetron Kiamat Sudah Dekat ini bersama tunangan sama-sama sedang mencari gedung untuk pernikahannya nanti. "Kalau gedungnya sudah ada, tanggalnya bisa diatur lah," sambung Haykal Kamil.
Meski begitu, Haykal Kamil mengaku sudah siap mental untuk ke jenjang yang lebih serius lagi. Tiga tahun berpacaran, Haykal merasa sudah cukup untuk berumah tangga.
"Kalau ditanya siap mental atau enggak, ya insya Allah. Yang penting niatnya baik, umur aku kan sudah 25, tahun besok 26 tahun," tutur Haykal Kamil.