Liputan6.com, Jakarta Makhluk intuitif dan secara alami seksi ini sungguh kreatif. Dia juga mampu melahirkan kasih sayang. Soal mencintai, dia mungkin pasangan yang sempurna.
Namun di balik itu, ada beberapa hal sebenarnya yang membuat dia cenderung sulit mendapat pasangan hidup. Sebut saja emosional mereka. Dia bisa begitu mudahnya menangis. Hal ini pula yang sering ia manfaatkan untuk mendapat iba dari seseorang.
Advertisement
Selebihnya, simak fakta-fakta Pisces berikut ini, seperti dilansir Yourtango, Selasa (14/11/2016):
1. Dia intuitif dan percaya perutnya lebih dari apa pun
Jangan mencoba berbohong pada Pisces karena dia sangat peka terhadap kebohongan. Sering dia mengatakan, itu hanya firasat karena perutnya sakit atau ususnya bermasalah. Tapi percaya atau tidak, seringnya itu kenyataan.
2. Dia sangat emosional
Sungguh, meskipun Anda hanya membicarakan sebuah film, matanya akan terlihat berair. Empatinya yang tinggi akan membuat dia mudah menangis, sekalipun dia membenci Anda.
3. Dia pemalas
Tidak ada yang mencintai kasur atau sofa selain Pisces. Jadi daripada mengajak dia ke klub atau sekadar pesta ulang tahun, lebih baik memberikannya popcorn atau semangkuk pasta untuk ia nikmati di depan TV.
Mengemong
4. Mengemong
Ini intuisi seorang Pisces untuk mengurus segala kebutuhan orang lain. Jadi jangan kaget bila dia selalu bertanya apakah Anda sudah membawa kunci, dompet, tas, atau sudah makan hari ini, atau kamu mau apa untuk makan malam? Sesungguhnya ini hanya naluri Pisces, jadi terbiasalah.
5. Dia tidak takut apa pun
Karakter yang mandiri membuat Pisces tidak begitu peduli dengan hal-hal negatif. Dia tidak takut menjalani hubungan yang bahkan bisa merusak persahabatan atau mengancam kariernya. Dia sulit memahami situasi drama. Dia hanya peduli ketika suatu hubungan itu membuatnya bahagia.
6. Mengasihi diri sendiri
Pisces sering mengasihani diri sendiri. Anda mungkin bisa menemukan Pisces duduk sendirian di ruangan gelap. Dia memang kerap menyesali apa yang dia katakan atau berharap dia bisa melakukan lebih baik.
7. Memiliki kecenderungan tersesat dalam pikiran kreatif sendiri
Tak sedikit Pisces yang tertutup. Hal ini memang agak membingungkan, tetapi imajinasinya kadang membuatnya sulit melihat kenyataan.