Irfan Bachdim Batal ke AFF, Riedl: Kami Kehilangan Pemain Besar

Irfan menderita keretakan pada tulang fibulanya. Ia mengalami hal tersebut saat sesi latihan Selasa (15/11/2016) pagi WIB.

oleh Risa Kosasih diperbarui 15 Nov 2016, 18:40 WIB

Liputan6.com, Tangerang - Pelatih Timnas Indonesia Alfred Riedl sangat kecewa dengan cedera yang menimpa Irfan Bachdim. Ia mengatakan, skuatnya sangat kehilangan sosok pemain bagus seperti Irfan.

Irfan menderita keretakan pada tulang fibulanya. Ia mengalami hal tersebut saat sesi latihan Selasa (15/11/2016).

"Dia keluar dari skuat Piala AFF karena keretakan tulang. Ini kehilangan besar bagi kami," ucap Riedl.

"Ya pasti ada pengaruhnya. Dia yang pasti akan masuk line-up. Kehilangan pemain inti tidak bagus untuk tim," Riedl menambahkan.

Pelatih timnas Indonesia, Alfred Riedl memberikan instruksi pada anak asuhnya di Stadion Manahan Solo. (Fajar Abrori/Liputan6.com)

Menurut keterangan dokter timnas Indonesia Syarif Alwi, Irfan bukan hanya absen dari turnamen. Pemain Consadole Sapporo tersebut harus menepi dari lapangan cukup lama.

"Ada fraktur (keretakan) pada fibula. Butuh waktu dua bulan untuk menyatu kembali," ucap dr Syarif.

"Tidak mungkin bisa bermain karena untuk berjalan saja sakit. Kejadiannya tadi pagi. Sepertinya salah tumpuan," kata dia.
Tiga bintang Timnas Indonesia, Irfan Bachdim, Boaz Solossa, Andik Vermansah rayakan gol (Foto: Twitter @pssi_fai)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya