Janet Jackson Tertangkap Kamera Tanpa Mengenakan Hijab

Janet Jackson menikah dengan jutawan asal Qatar. Tak heran, ketika dia mengenakan hijab sebagian publik menganggap ia mualaf.

oleh Deyesta Naedy diperbarui 17 Nov 2016, 06:20 WIB

Liputan6.com, Los Angeles Beberapa waktu lalu, Janet Jackson membuat heboh publik karena penampilan barunya yang mengenakan hijab.

Penampilan barunya sebagai wanita berhijab ini dihubungkan dengan fakta, Janet Jackson menikahi seorang miliader muslim asal Qatar, Wissam Al Manna. Setelah menikahi Al Manna, dikabarkan penyanyi dan pemain film ini lantas memeluk agama Islam.

Janet Jackson, [Mirror]

Namun kini, hal berbeda justru ditunjukkan Janet Jackson. Penyanyi berusia 50 tahun ini, tertangkap kamera tengah mengunjungi sebuah toko bunga tanpa mengenakan hijab, seperti dikutip dari Mirror, Rabu (16/11/2016).

Janet Jackson tampil tanpa penutup kepala dan wajah yang hanya sedikit dipoles makeup. Janet Jackson pun tampil sederhana dengan baju setelan hitam, yang memang hampir menutupi seluruh tubuhnya.

Hingga kini, belum jelas mengapa Janet Jackson melepas kerudungnya ketika dirinya sedang berjalan-jalan. Namun yang pasti, semenjak menikah dengan Wissam Al Manna, penyanyi yang sedang hamil besar ini selalu berusaha menutupi kehidupan pribadinya.

Miliarder asal Qatar yang tinggal di London

"Aku lelah dengan semua gosip yang ada. Dan orang-orang berpikir aku menutupi semuanya, padahal kenyataannya bukan begitu," tutur Janet Jackson dalam sebuah wawancara, beberapa waktu yang lalu. 

Hal yang sama juga dikatakan oleh suami Janet, Wissam Al Mana, yang mengatakan dia lebih memilih untuk berkelana keliling dunia bersama istrinya itu, menjauh dari sorotan media.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya