Liputan6.com, Valencia - Pembalap Movistar Yamaha Valentino Rossi hanya mampu menempati urutan kedua dalam tes pramusim hari pertama di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, Selasa 15 November 2016. Urutan pertama dalam tes ini diraih pembalap anyar Yamaha Maverick Vinales.
Rossi berada di posisi kedua, dengan selisih 0,02 detik dari pembalap muda berusia 21 tahun tersebut. Bahkan, pembalap asal Italia ini sempat terjatuh saat menguji sasis baru M1.
Baca Juga
Advertisement
Usai tes, Rossi sempat mengkritik kendaraannya, padahal dia menggunakan sasis dan mesin baru M1. "Kami mencoba mesin baru, namun belum fantastis, padahal saya harapkan lebih. Tapi, ini hanya versi pertama, kami masih punya waktu untuk bekerja," kata Rossi seperti dilansir Crash.
"Meski demikian ini hari yang positif, karena aku [posisi] kedua, dan waktu lap tidak begitu buruk," kata juara dunia sembilan kali ini.
Rossi mengaku untuk sasis berjalan cukup baik. Namun, dia juga menyesali sempat terjatuh, sehingga kendaraannya mengalami kerusakan.
"Tapi sayangnya saya mengalami kecelakaan. Saya baik-baik saja dan tidak cidera. Dan, sekarang tim akan bekerja memperbaiki motor baru ini untuk diturunkan di tes esok hari," ujar Rossi.
Sementara itu, Manajer Yamaha Movistar, Massimo Meregalli, sangat senang melihat penampilan Maverick Vinales. Bahkan, dia merasa terkejut dengan kecepatan Vinales pada hari debutnya.
Ya, Vinales menjadi yang tercepat dalam tes pramusim hari pertama yang digelar di Valencia. Ia mengalahkan rekannya Valentino Rossi dan pembalap Ducati, Jorge Lorenzo.
"Kami sebenarnya tidak pernah meragukan kecepatan Vinales. Namun kami tidak menyangka dia langsung secepat itu di hari pertama," kata Meregalli.
Tandem Rossi
Sebelumnya, Vinales mengaku sudah tak sabar segera menjajal motor Yamaha untuk berlatih sebagai tandem Rossi di musim depan.
"Saya benar-benar senang. Anda bisa melihat bahwa Yamaha sungguh kompetitif dan saya bisa meihatnya ketika berpacu dengan Valentino. Jujur, Suzuki juga banyak berkembang. Mereka juga masih bisa meningkatkan performa. Saya yakin mereka akan melakukan pekerjaan bagus," tutur Vinales seperti dikutip Motorsport.
Berikut hasil tes pramusim Valencia hari pertama:
1 – VIÑALES, Maverick – Movistar Yamaha MotoGP – 01:30.9
2 – ROSSI, Valentino – Movistar Yamaha MotoGP – 01:31.0
3 – LORENZO, Jorge – Ducati Team – 01:31.1
4 – MARQUEZ, Marc – Repsol Honda Team – 01:31.1
5 – DOVIZIOSO, Andrea – Ducati Team – 01:31.1
6 – CRUTCHLOW, Cal – LCR Honda – 01:31.2
7 – IANNONE, Andrea – Team SUZUKI ECSTAR – 01:31.2
8 – REDDING, Scott – OCTO Pramac Yakhnich – 01:31.2
9 – BARBERA, Hector – Avintia Racing – 01:31.3
10 – PEDROSA, Dani – Repsol Honda Team – 01:31.3