Youthagricareture, Ajang Pemuda Membangun Indonesia Lewat Desa

Gerakan ini bertujuan untuk membangun pertanian Indonesia melalui desa yang tersebar di delapan local committee di Indonesia

oleh Sulung Lahitani diperbarui 21 Nov 2016, 08:18 WIB

Liputan6.com, Jakarta - IAAS (International Association of Students in Agricultural and Related Sciences) Indonesia setelah menunjukkan eksistensinya melalui IAAS Summit sebuah gebrakan untuk mengubah pandangan anak muda soal pertanian, telah melaksanakan sebuah gerakan untuk membangun pertanian Indonesia melalui desa yang tersebar di delapan local committee di Indonesia. Gerakan ini dinamakan Youthagricareture.

Youthagricareture merupakan wujud kepedulian anak muda untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat pedesaan dengan mengembangkan potensi lokal yang dimiliki masing-masing desa yang terbagi menjadi tiga konsep yaitu pendidikan pertanian, lingkungan dan pemberdayaan.

Kegiatan yang dilakukan seperti pengembangan dan pemasaran produk lokal, edukasi bagi siswa sekolah dasar hingga warga desa, dan lain-lain. Kegiatan ini telah dilaksanakan selama tiga bulan sejak bulan Agustus 2016. Desa-desa yang diberdayakan berada di desa Cikarawang-Bogor, desa Gemawang-Semarang, desa Kemuning-Karanganyar, desa Taji-Malang, desa Kulwaru-Yogyakarta, desa Bengakung-Mataram, desa Guntung Paikat-Banjarbaru dan desa Genteng- Sumedang.

Perayaan puncak Youthagricareture dilaksanakan pada tanggal 13 November. IAAS LC IPB merayakan Youthagricareture dengan cara membuat kue muffin berbahan dasar ubi bersama masyarakat desa Cikarawang, IAAS LC UNDIP merayakan dengan cara kegiatan tinggal di desa Gemawang bersama para relawan untuk mengikuti aktivitas masyarakat gemawang serta melakukan diskusi dan penghijauan, IAAS LC UNPAD merayakan dengan cara penutupan Village Concept Project yang dinamakan Genteng Bagdja dengan memberikan penghargaan kepada masyarakat desa atas partisipasinya, IAAS LC ULM merayakan dengan menggelar Seminar Nasional dengan mengangkat Kacang Nagara sebagai potensi pangan alternatif di Kalimantan Selatan.

Selain perayaan di desa, beberapa Local Committee seperti IAAS LC UNS, IAAS LC UB, IAAS LC UNRAM merayakan Youthagricareture dengan cara mensosialisasikan tentang International day of Pulses dan produk desa binaan kepada masyarakat di Car Free Day. Local Committee lain seperti IAAS LC ULM akan melakukan sosialisasi di Car Free Day dan IAAS LC UGM telah melaksanakan pada tanggal 6 November di desa Kulwaru bersama murid-murid sekolah dasar.

Youthagricareture diharapkan akan memberikan dampak positif bagi masyarakat di mana local committee IAAS berada serta meningkatkan peran pemuda untuk membantu masyarakat desa demi pertanian Indonesia yang lebih baik.

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya