Gelandang Argentina Persib Masih Penasaran Cetak Gol

Marcos Flores kecewa gagal memanfaatkan peluang emas saat Persib kalahkan Semen Padang.

oleh Kukuh Saokani diperbarui 21 Nov 2016, 05:00 WIB

Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung sukses menundukkan Semen Padang 1-0 dalam lanjutan Torabika Soccer Championship 2016 Presented by IM3 Ooredoo, Sabtu (19/11/2016). Namun, kemenangan itu tak cukup membuat gelandang Persib, Marcos Flores, puas.

Pemain berpaspor Argentina ini masih memendam kekecewaan belum bisa mencetak gol untuk Persib. Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, gol semata wayang Maung Bandung disarangkan Sergio van Dijk.



Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman, sesungguhnya memuji Flores dalam laga itu. Menurut Djanur, legiun asing tersebut memberi warna baru pada permainan skuat Maung Bandung.

Dari statistik pertandingan, hampir seluruh peluang Persib berasal dari umpan pemain berpaspor Argentina tersebut. Flores sendiri kecewa karena dia sempat mendapat peluang emas pada babak kedua, sebelum sepakannya melebar.

"Saya sangat senang dengan penampilan tim, kami menguasainya, itu luar biasa. Tapi, saya seharusnya cetak gol, memang saya hampir cetak gol, tapi tidak, jadi saya berharap dapat kesempatan lainnya segera," kata Flores kepada wartawan, Minggu (20/11/2016).

Flores menuturkan, hingga saat ini dia merasa belum menemukan permainan terbaiknya. Mantan pemain Adelaide United ini mengakui masih memerlukan adaptasi dengan sepak bola Indonesia.

"Ketika saya memperkuat sebuah tim, saya ingin melakukannya dengan baik dan terkadang membutuhkan waktu. Sayang ketika menghadapi Bali United, saya cedera, yang membuat adaptasi lambat," ungkapnya.

Akan tetapi, kepercayaan diri Flores perlahan tubuh bersama Persib. Dia juga senang rekan-rekan setimnya percaya dengan kemampuannya di lapangan.

"Saya senang dan bagus pengalaman pertama main di sini (Stadion Jalak Harupat). Tapi, bermain di mana pun tidak masalah, yang penting suporter merasa nyaman, itu yang terbaik. Jika di sini enak, sebaiknya selalu main di sini," bebernya.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya