Wow, Amazon Mulai Jual Mobil Online

Amazon kini menghadirkan kategori baru pada layanan eCommerce-nya, yakni kategori penjualan mobil.

oleh Liputan6 diperbarui 24 Nov 2016, 08:17 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Raksasa eCommerce Amazon menghadirkan puluhan juta produk pada puluhan kategori. Apapun yang ingin kamu beli, semuanya ada di layanan ini.

Namun, Amazon kini menghadirkan kategori baru pada layanan eCommerce-nya, yakni kategori penjualan mobil. 

Seperti dilansir dari Ubergizmo, Rabu (23/11/2016), layanan Amazon resmi menghadirkan produk mobil. Tetapi, layanan ini baru berlaku di Italia saja. 

Amazon bekerja sama dengan Fiat Chrysler untuk menjual tiga model mobil, yaitu Fiat Panda, 500, dan 500L. Ketiga mobil tersebut adalah yang paling populer di Italia.

Direktur Sales Fiat Chryler, Gianluca Italia mengatakan, "ini waktu tepat untuk menghadirkan konsumen cara baru yang lebih efisien dan transparan saat memilih kendaraan bar."

Cara pemesanan mobil ini adalah pelanggan tinggal memilih model mobil yang diinginkan. Kemudian, Amazon akan menghubungi pelanggan untuk menyelesaikan transaksi pembelian dan langsung mengambil mobil baru mereka. Mobil akan siap dalam dua minggu usai pemesanan online.

Amazon akhirnya menjajaki bisnis penjualan mobil online yang merupakan permintaan pelanggan sejak lama. Sebelumnya perusahaan hanya menjual aksesoris mobil di situs Amazon Vehicle di Amerika Serikat.

(Raehan Maulida/Cas)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya