Jadwal Latihan Timnas Indonesia Jelang Semifinal Piala AFF 2016

Timnas akan berlatih di Stadion Pakansari mulai hari ini.

oleh Thomas diperbarui 29 Nov 2016, 06:50 WIB

Liputan6.com, Jakarta- Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Vietnam di babak semifinal Piala AFF 2016. Karena hanya menjadi runner-up di penyisihan grup, Skuat Garuda harus melakoni leg pertama di kandang dan kemudian bertandang ke Vietnam.

Indonesia akan menjamu Vietnam 3 Desember nanti di Stadion Pakansari, Bogor. Pakansari dipilih jadi markas timnas karena Stadion Utama Gelora Bung Karno tengah direnovasi untuk Asian Games 2018.

Setelah diliburkan selama tiga hari, timnas Indonesia akan kembali berlatih mulai hari Selasa (29/11/2016). Pelatih Alfred Riedl mengadakan latihan pertama usai dipastikan lolos ke semifinal pada sore hari. Rencananya timnas berlatih mulai pukul 16.00 WIB di Stadion Pakansari.

Baru pada 30 November 2016, Boaz Solossa cs berlatih dua kali sehari. Namun pada 1 Desember, timnas terpaksa tidak bisa memakai Pakansari karena akan digunakan untuk kegiatan lain.

"Kami masih tunggu lapangan latihan soalnya 1 Desember Stadion Pakansari vakum dari AFF. Kita belum tahu latihan dimana tapi rencananya latihan sore hari," kata asisten pelatih Wolfsgang Pikal.

Selama menjalani latihan jelang semifinal Piala AFF 2016, timnas Indonesia akan menginap di Lorin Hotel.

Jadwal Latihan

Jadwal Latihan Timnas:

29 November 2016: Sore pukul 16.00 WIB (Pakansari)
30 November 2016: Pagi pukul 08.00 WIB dan Sore pukul 16.00 WIB (Pakansari)
1 Desember 2016: Sore 16.00 WIB (lokasi tentatif)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya