Canon Pixma G4000, Printer Multifungsi dengan Tangki Isi Ulang

Canon melalui PT Datascrip di Indonesia memperkenalkan seri PIXMA G terbaru yang bernama PIXMA Ink Efficient G4000.

oleh Yuslianson diperbarui 30 Nov 2016, 10:40 WIB

Liputan6.com, Bali - Canon melalui PT Datascrip sebagai authorized distributor di Indonesia memperkenalkan seri PIXMA G terbaru yang diberi nama PIXMA Ink Efficient G4000.

Lewat seri ini, perusahaan ingin menghadirkan printer dengan harga lebih terjangkau, mampu mencetak lebih banyak halaman, serta multifungsi yang ditujukan bagi pengguna Usaha Kecil Menengah (UKM), perkantoran hingga kalangan mahasiswa.

Berbekal satu set lengkap 4 tangki tinta isi ulang yang terpasang di G4000, printer ini mampu mencetak 7.000 halaman berwarna dan 6.000 halaman dokumen hitam putih dengan tangki tinta yang terbenam di dalam pinter.


"Berbeda dengan printer pesaing lainnya, G4000 hadir dengan botol (tangki) tinta berdesain khusus agar tinta yang mengalir lebih mudah dan tak gampang tumpah," ujar Marcellinus Lirus, Marketing Executive Canon Consumer Systems Products Div. PT Datascrip saat acara peluncuran dua seri printer Canon terbaru di Bali, Selasa (29/11/2016).

Peluncuran Canon Pixma G4000. Liputan6.com/Yuslianson

Lebih lanjut, ia memaparkan berbagai fitur unggulan yang Canon usung di seri printer terbarunya ini. Automatic Document Feeder (ADF) merupakan fitur yang memungkinkan penggunanya memindai 20 lembar dokumen secara otomatis dalam format JPEG dan PDF.

Fitur lain adalah ID Card Copy. Dengan fitur ini pengguna dapat mencetak ID Card depan-belakang tanpa harus membalik ID atau dokumen lainnya. "Dengan koneksi nirkabel, G4000 makin memudahkan pengguna untuk mencetak dokumen atau foto lewat perangkat mobile. Tinggal unduh aplikasinya di App Store dan Google Play store," ujar Mercallinus.

Menariknya, printer yang dibanderol dengan harga Rp 3,6 juta ini mempunyai fitur yang memungkinkan pengguna mendapatkan notifikasi saat sebuah dokumen 'ketinggalan' setelah dipindai atau disalin.

(Ysl/Why)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya