Fenomenal, Persab Brebes Cetak 46 Gol Hanya dalam Empat Laga

Persab Brebes juga berhasil melaju ke babak 8 besar Piala Soreatin U-17 2016.

oleh Liputan6 diperbarui 30 Nov 2016, 19:10 WIB

Liputan6.com, Yogyakarta Persab Brebes, Jawa Tengah (Jateng), jadi perbincangan banyak kalangan di ajang Indonesia Soccer Championship (ISC) Putaran Nasional Piala Soeratin U-17. Pasalnya, Persab mampu membabat habis lawan-lawanya dari penyisihan grup hingga 16 besar dengan skor sangat meyakinkan dan mengemas 46 gol dan hanya kemasukan 5 gol.  

Di penyisihan, Persab Brebes membantai PSN Nunukan dari dengan skor 13-0. Kemudian Persab juga menang 9-3 atas Perseba Sumba Barat. Sedangkan di laga pamungkas melawan Bandar Sulteng, Persab menang dengan skor 9-1.

Di babak 16 besar yang berlangsung kemarin malam, Selasa (29/11/2016), Persab kembali menggila dan membantai Persita Laha dengan skor 15-0. Hasil ini sekaligus mengantar Persab ke babak 8 besar Piala Soeratin U-17 2016.

Dalam duel yang berlangsung di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, ini, Egy Maulana Vikri kembali jadi bintang lapangan.  Penyerang nomor punggung 19 ini, sukses mencetak 6 gol ke gawang Persita Laha, yang dijaga Kasman Nurdin. Gol tersebut tercipta di menit 1, 7, 14, 54, 80 dan 87. Mario  Nurcahyo, Rizky Aprilia Wibisono dan M.

Ridwan, juga mencatatkan namanya di papan skor dengan mencetak 3 gol. Hatrickr Mario Nurcahyo tercipta di menit 5, 22 dan 40. Sedangkan, hattrick Rizky Aprilia Wibisono, tercipta menit 24, 26 dan 45. Dan hatrick M. Ridwan, yang sebelumnya pemain cadangan menggantikan Rizky Aprilia Wibisono tercipta pada menit 78, 84, dan 88.  

Ketua Umum Persab Brebes, Heri Fitriansyah menyebutkan, kemenangan besar atas Persita Laha di luar prediksi. Meski demikian, dia tidak lupa memuji kerja keras para pemain. "Tentunya kemenangan besar bagi Persab Brebes atas Persita Laha adalah hasil dari kerja keras tim,” ujar Heri Fitrianyah, usai menyaksikan pertandingan, Selasa 29 November 2016.

Sementara itu, bintang lapangaan Persab, Egy Maulana Vikri, mengukir banyak rekor sepanjang turnamen ini. Selain telah mengemas 19 gol dari empat laga, Egy sementara juga tercatat sebagai pencetak tercepat. Rekor ini dicetak saat Persab bertemu Persita Laha. Dalam duel ini, Egy mencetak gol pembuka saat pertandingan baru berjalan selama satu menit.


Fokus Babak 8 Besar

Heri menambahkan, tren menang telak Persab tidak lepas dari kerja keras tim pelatih yang dipimpin Bambang Warsito. Tidak lupa Heri menyampaikan terima kasih atas dukungan dan doa restu masyarakat Brebes, khususnya fans Persab.

"Selanjutnya kami (Persab) akan fokus menghadapi babak 8 besar Sabtu 3 Desember 2016 mendatang. Kami berharap, tim tetap menjaga stamina dengan baik. Termasuk menjaga kekompakan dalam pertandingan. Insya Allah, kami optimis Persab akan menang berhadapan dengan PSIM Yogyakarta nantinya dan lolos ke babak 4 besar atau semifinal,” katanya.

Di babak 8 besar, Persab akan berhadapan dengan PSIM Yogyakarta, Sabtu (3/12/2016). Tim berjuluk Laskar Mataram tersebut melaju setelah berhasil mengalahkan Askab PSSI Gowa dengan skor 2-0.

PT Gelora Trisula Semesta (GTS) menggelar dua turnamen amatir, yaki Indonesia Soccer Championship (ISC) Liga Nusantara dan Piala Soeratin U-17 2016. Kedua turnamen ini sudah memasuki babak nasional dan digelar di Jawa Tengah dan  DIY Yogyakarta. Piala Soeratin U-17 2016 diikuti 30 tim dari 30 provinsi. Sedangkan Liga Nusantara diikuti 32 klub.

Pembagian Grup ISC Soeratin U-17 2016

Grup A (Stadion Hoegeng, Pekalongan dan Stadion M Sarengat, Batang) Persida Sidoarjo (Jatim), Putra Tresna Denpasar (Bali), PS Oku Timur (Sumsel), PSDS Deli Serdang (Sumut)  

Grup B (Jatidiri, Semarang dan Stadion Citarum, Semarang) Sultra Selection U-17 (Sultra), Jawa Barat (TBC), Persbit Bitung (Sulut)  

Grup C (Stadion Pandanaran, Ungaran) Persihaltim Halmahera Timur (Maluku Utara), PSAP Junior (Aceg), Persisum Sumbawa (NTB), PS Duri (Riau)  

Grup D (Stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara) Peseban Banjarmasin (Kalsel), Persiju Sijunjung (Sumbar), Cilegon United FC (Banten), Askot Balikpapan (Kaltim)  

Grup E (Stadion Wergu Wetan, Kudus) PS Polmas (Sulbar), PS Bangka Selatan (Babel), PSIM Yogyakarta (DIY), PS Bengkulu U-17 (Bengkulu)  

Grup F (Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang & Stadion Gemilang, Kabupaten Magelang) Askab Gowa (Sulsel), Askab Gorontalo (Gorontalo), PS Batam (Kepri)  

Grup G (Stadion R Maladi/Sriwedari, Solo) Green Ranger Katingan (Kalteng), PS Tanggamus (Lampung), Persibri Batanghari (Jambi), Persita Laha (Maluku)  Grup H (Stadion Sultan Agung, Bantul) Persab Brebes (Jateng), PSN Nunukan (Kaltara), Persesba Sumba Barat (NTT), Bandar Sulteng FC (Sulteng)  

(Laporan: Fajar Eko Nugroho)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya