Liputan6.com, Jakarta - Suasana car free day (CFD) atau hari bebas kendaraan Minggu pagi berbeda dari biasanya. Tak hanya diramaikan warga yang berolahraga, ratusan bendera Merah Putih berkibar di kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI).
Dari pantauan Liputan6.com di lokasi, ratusan bendera Merah Putih tersebut sengaja dibawa warga untuk dikibarkan dalam acara parade kebudayaan yang bertajuk "Kita Indonesia". Masyarakat pun tumpah ruah di Bundaran HI untuk menyerukan persatuan untuk Indonesia.
Advertisement
"Kami sengaja membawa bendera Merah Putih setelah melihat adanya seruan acara Kita Indonesia dari media sosial. Saya dari Pejompongan, berangkat sama keluarga dan warga lainnya di Pejompongan untuk partisipasi dalam acara ini," ujar Suharno saat ditemui di Bundaran HI, Jakarta Pusat, Minggu (4/12/2016) pagi.
Selain ratusan bendera yang berkibar, tampak pula bendera Merah Putih raksasa yang panjangnya mencapai puluhan meter. Bendera tersebut hingga saat ini terus diarak bergantian memutari Bundaran HI.
"Sangat antusias, saya senang jika ada acara begini. Kalau bisa diadakan secara rutin di setiap daerah," pungkas Suharno.