Liputan6.com, Jakarta - Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pidie Jaya, Puteh Abdul Manaf, mencatat korban jiwa gempa Aceh berdasarkan data sementara Rabu (7/12/2016) siang sebanyak 28 orang.
"Berdasarkan data sementara, ada 28 korban meninggal dunia," kata Puteh saat dihubungi Liputan6.com.
Advertisement
Rata-rata korban gempa tinggal di rumah toko di beberapa titik di Pidie Jaya.
"Kondisi terakhir ada 98 unit ruko roboh. Di Trienggadeng ada 15 rumah rusak berat," kata Puteh.
Data BPBD juga mencatat ada 65 korban luka yang dirawat di RSUD Pidie Jaya akibat gempa Aceh.
"Sebagian sudah dirujuk ke Rumah Sakit Umum Pidie karena di RSUD Pidie tidak mampu menampung seluruh korban gempa Aceh," Puteh menjelaskan.