Liputan6.com, Bali - Peluang Indonesia menambah pundi-pundi emas dari Kejuaraan Dunia dan Festival Pencak Silat ke-17, yang berlangsung di Denpasar, Bali, 3-8 Desember 2016. Itu setelah, 4 pesilat empat pesilat Indonesia kembali merebut tiket final, Rabu (7/12/2016).
Baca Juga
Advertisement
Dengan ini, hingga siang, Indonesia telah merebut total 7 tiket final. Sehari sebelumnya, 3 pesilat Indonesia telah lebih dulu melaju ke partai puncak.
Bertanding di GOR Lila Bhuana, Bali, empat pesilat yang baru saja lolos ke final atas nama, Firdhana Wahyu Putra (I putra), Nirmalasari Oktaviani (B putri), Eko Yulianto (G putra), dan Sarah Tria Monita (kelas C Putri).
Sayang langkah keempat pesilat ini gagal diikuti oleh wakil tuan rumah lainnya, Eko Febrianto. Tampil di kelas J putra, Eko kalah dari wakil Singapura, Sheik Farhan Bin Sheik A.
"Pesilat kita tadi tidak tampil pada performa terbaiknya. Kita tadi kecolongan. Ikut dalam pola permainan lawan," kata pelatih Tim Indonesia, Abas Akbar usai laga.
Namun Abas bernafas lega, karena pesilat-pesilat Indonesia yang lolos ke final tidak ada yang mengalami cedera yang mengkhawatirkan. Menurutnya, semua yang sudah lolos cukup fit untuk tampil besok
"Kami berharap, pesilat yang sudah lolos bisa tampil all out di final. Bisa menjalankan taktik dan strategi dan yang penting bermain lepas," katanya.
Sementara itu, lima pesilat Indonesia kembali akan bertanding di babak semifinal, siang ini. Mereka adalah Komang Harik Adi Putra (E putra), Ryan Sazali (F putra), Galang Tri Widya Putra (B putra), Iqbal Chandra Pratama (D putra), dan Hanifah Yudani Kusumah (C putra).
Hasil Lengkap Pesilat Indonesia hingga pukul 12.00 WIB:
1. Kelas I Putra :Nguyen Van Tri (Vietnam) Vs Firdhana Wahyu Putra (Indonesia): 0-5
2. Kelas G Putra: Eka Yulianto (Indonesia) Vs Lee Changkyo (Korea Selatan): TKO
3. Kelas J Putra: Sheik Farhan Bin Sheik (Singapura) Vs Eko Febrianto (Indonesia) : 5-0
4. Kelas B Putri: Tran Thi Them (Vietnam) Vs Nirmalasari Oktaviani (Indonesia): 1-4
5. Kelas C Putri: Sopapan Likhittakul (Thailand) Vs Sarah Tria Monita (Indonesia-menanf) : TKO