Detik-detik Timnas Indonesia Lolos ke Final Piala AFF 2016

Timnas Indonesia sukses meraih tiket final Piala AFF 2016.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 08 Des 2016, 07:44 WIB
Pemain Timnas Indonesia, Stefano Lilipaly (kanan) dan Bayu Gatra, merayakan kemenangan agregat 4-3 atas Vietnam dalam semifinal Piala AFF 2016 di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam, Rabu (7/12/2016). (Bola.com/Peksi Cahyo)

Liputan6.com, Hanoi - Timnas Indonesia sukses meraih tiket final Piala AFF 2016. Di semifinal, Tim Garuda menyingkirkan Vietnam dengan skor agregat 4-3.

Pada leg pertama yang digelar akhir pekan lalu, timnas menang dengan skor 2-1. Saat itu gol dicetak oleh Hansamu Yama dan Boaz Solossa.

Sementara pada leg kedua yang digelar, Rabu (7/12/2016), timnas sukses menahan imbang Vietnam dengan skor 2-2. Dua gol timnas dicetak oleh Stefano Lilipaly dan penalti Manahati Lestusen.

Meski demikian perjuangan timnas mencuri satu poin bukan perkara gampang. Mereka bahkan sempat tertinggal 2-1 setelah Vietnam mencetak gol melalui Vu Van Thanh dan Vu Minh Tuan.

Laga pun akhirnya berlanjut ke babak perpanjangan waktu. Sebelum Manahati menyamakan kedudukan pada menit ke-97 melalui titik putih.


Cuplikan pertandingan

Timnas Indonesia masih menunggu lawan di final yakni antara Myanmar dan Thailand. Anak asuh Alfred Riedl ini akan menjadi tuan rumah terlebih dahulu pada 14 Desember 2016. Sementara leg kedua akan digelar pada 17 Desember 2016.

Berikut cuplikan pertandingan Vietnam Vs Timnas Indonesia:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya