Polisi: 3 Terduga Teroris Jaringan Bekasi Ditangkap di 3 Daerah

Berdasarkan penyelidikan, ketiga terduga teroris itu merupakan kelompok jaringan MNS yang ditangkap di Bekasi sehari sebelumnya.

oleh Hanz Jimenez Salim diperbarui 12 Des 2016, 19:51 WIB
Martinus Sitompul (FOTO:Antara)

Liputan6.com, Jakarta - Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Mabes Polri kembali menangkap tiga terduga teroris di tiga daerah yang berbeda, Minggu 11 Desember 2016. Mereka adalah KF (22) yang ditangkap di Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, APM (25) ditangkap di Solo, Jawa Tengah, dan WP (24) ditangkap di Klaten, Jawa Tengah.

Penangkapan tersebut menyusul tertangkapnya empat terduga teroris di Bekasi, Jawa Barat dan Karanganyar, Solo, Jawa Tengah, Sabtu 10 Desember 2016.

"Pada Minggu, ditangkap tiga orang di tiga lokasi berbeda," kata Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabagpenum) Polri Kombes Pol Martinus Sitompul, di Mabes Polri, Jakarta, Senin (12/12/2016).

Dari penggeledahan kamar kos KF, terduga teroris, polisi menemukan barang bukti berupa beberapa botol berisi cairan kimia, komputer jinjing atau laptop, telepon genggam, dan beberapa buku bertema jihad.

Martinus mengatakan, berdasarkan penyelidikan, ketiga terduga teroris itu merupakan kelompok jaringan MNS yang ditangkap di Bekasi sehari sebelumnya. "Diketahui bahwa APM adalah istri pertama MNS," ujar dia.

Mereka saat ini masih diperiksa secara intensif di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya