Kakak Angkat Berhijab: Ahok Tertekan...

Menurut Nana, ada faktor lain yang membuat adiknya, Ahok, terjerat kasus ini.

oleh Nila Chrisna Yulika diperbarui 13 Des 2016, 18:00 WIB
Usai Sidang, Ahok dan Kakak Angkatnya Berpelukan Sambil Menangis

Liputan6.com, Jakarta Nana Riwayatie sedih melihat adik angkatnya, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, terjerat kasus dugaan penistaan agama. Menurut Nana, Ahok pernah mengeluh soal banyaknya demonstrasi yang sudah menghakimi sebelum keputusan pengadilan.

"Dia (Ahok) kadang mengeluh, kok begini yah orang-orang Indonesia. Enggak terbuka mata hatinya," ujar Nana kepada Liputan6.com di Jakarta, Selasa (13/12/2016).

Menurut Nana, ada faktor lain yang membuat adiknya terjerat kasus ini. Namun, dia tidak menyebut faktor yang dimaksud itu.

"Dia tertekan, dia kan mau bekerja. Enggak mau begini-begini," kata wanita berhijab ini.

Nana mengaku bersyukur saat ini Ahok tengah cuti sebagai Gubernur DKI Jakarta. Jika tidak, Ahok sulit berkonsentrasi dengan pekerjaannya.

"Dia itu kan pekerja, bukan pejabat," Nana memungkasi.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya