Pengusaha RI Gelar Pesta Ultah Super Mewah untuk Anjingnya

Richard Muljadi dan sang istri menggelar pesta ulang tahun untuk anjingnya di atas kapal pesiar dan dihadiri banyak orang.

oleh Azwar Anas diperbarui 16 Des 2016, 14:34 WIB
Pengusaha Kaya Indonesia Gelar Pesta Ultah Mewah untuk Anjingnya

Liputan6.com, Jakarta Baru saja di media sosial, heboh postingan pesta ulang tahun mewah bertajuk sailor party. Masalahnya adalah pesta ulang tahun itu ditujukan untuk anjing peliharaan anak pengusaha kaya di Indonesia.

Richard Muljadi dan sang istri, Shalvyne Chang menggelar pesta ulang tahun untuk anjingnya di atas kapal pesiar dan dihadiri banyak orang. Keduanya menggelar pesta untuk ulang tahun anjingnya bernama Coco dan Lulu yang baru berumur satu tahun. Tak tanggung-tanggung, kedua anjing itu juga dihadiahi mobil Pajero.

Mobil itu diharapkan agar bisa mengantar Coco dan Lulu ke salon dengan nyaman. "Kami sangat menyayangi kalian @misscocodafrench. Selamat ulang tahun, putri kesayangan! Dengan mobil baru ini, kami harap kalian tidak lagi marah ketika nanni membawa kalian ke salon. Banyak cinta dari Ayah dan Ibu @shalvne #CocoTurnsOne," caption di salah satu postingan tersebut

Tentu saja, postingan itu menggelitik netizen untuk merespons. Akun @ragustrigi misalnya, menulis di kolom komentar dengan nada cukup nyinyir.

"Coco lulu high class reg, kita mah apa atuh, cuma serbuk marimas, diaduk langsung ilang," tulisnya disertai emotikon sedih.

Untuk diketahui, Richrd Muljadi adalah cucu dari Kartini Muljadi, salah satu perempuan terkaya di Indonesia. Di Instagram, nama Richard Muljadi tak asing lagi, ia sering kali memamerkan mobil mewah, jam tangan, hingga pakaian-pakaian serba mahal.

Itu dia Richard Muljadi dan istri, Anda sendiri kira-kiran ingin merayakan pesta ulang tahun di mana?

(War)

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini.


**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya