Liputan6.com, Manchester - MU (Manchester United) menorehkan tren positif pada tiga laga terakhir Liga Inggris 2016-2017. Klub berjuluk Setan Merah itu mencatat tiga kemenangan beruntun.
Baca Juga
Advertisement
Kemenangan terbaru diraih Wayne Rooney cs atas West Bromwich Albion di The Hawthorns, Minggu (18/12/2016) dinihari WIB. Zlatan Ibrahimovic mencetak dua gol kemenangan pada laga itu. Total striker 35 tahun itu telah mencetak 11 gol.
Manajer MU Jose Mourinho menyatak tidak peduli jika timnya sangat bergantung kepada gol-gol Ibrahimovic. "Tidak, saya tak peduli. Kami harus menciptakan gol lebih banyak dari lawan-lawan kami dan kami berhasil melakukannya pada pertandingan terakhir," ucapnya.
"Kami berhasil menciptakan sembilan poin pada sebuah periode ketika kami benar-bener memerlukannya. Kami lelah bermain bagus namun hasilnya seri," sambung Mourinho.
Dengan tiga kemenangan beruntun, MU kini masih menempati peringkat enam klasemen sementara dengan 30 poin. The Red Devils terpaut 13 angka dari Chelsea yang memuncaki klasemen.